Beranda / Berita / Dunia / Kebakaran di Ibu Kota India, Sedikitnya 27 Orang Tewas

Kebakaran di Ibu Kota India, Sedikitnya 27 Orang Tewas

Sabtu, 14 Mei 2022 15:30 WIB

Font: Ukuran: - +

Petugas pemadam kebakaran mencoba memadamkan api di sebuah gedung berlantai empat, di New Delhi, India, Jumat (13/5/2022). [Foto: Dinesh Joshi/AP]


DIALEKSIS.COM | India - Kebakaran terjadi di sebuah bangunan komersial empat lantai di barat New Delhi, Jumat (13/5/2022) sore. 

Sedikitnya 27 orang tewas dan puluhan lainnya luka-luka, kata layanan darurat yang juga menyebutkan belum jelas penyebabnya.

"Jumlah total yang tewas adalah 27. Operasi pencarian sedang berlangsung," kata seorang pejabat pemadam kebakaran.

Sunil Choudhary, wakil kepala petugas pemadam kebakaran dari dinas pemadam kebakaran Delhi, mengatakan orang-orang telah melompat dari gedung yang terbakar untuk menyelamatkan hidup mereka.

"Lebih dari 25 orang terluka, termasuk mereka yang melompat dari gedung," kata Choudhary.

Sekitar 60 hingga 70 orang telah diselamatkan, lebih dari 40 mengalami luka bakar dan dirawat di rumah sakit.

Api mulai dari lantai pertama gedung, yang menampung kantor perusahaan pembuat kamera keamanan dan router, kata pejabat polisi Sameer Sharma seperti dikutip NDTV.

Kebakaran biasa terjadi di India, di mana undang-undang bangunan dan norma keselamatan sering dilanggar oleh pembangun dan penduduk. [Aljazeera]

Keyword:


Editor :
Indri

riset-JSI
Komentar Anda