Beranda / Berita / Dunia / Dua Anggota Pasukan Keamanan Lebanon Tewas dalam Bentrokan Bersenjata

Dua Anggota Pasukan Keamanan Lebanon Tewas dalam Bentrokan Bersenjata

Minggu, 27 September 2020 18:30 WIB

Font: Ukuran: - +

Tentara Lebanon berdiri di sebuah jalan di Beirut, Lebanon, 30 Oktober 2019. (Foto: REUTERS)


DIALEKSIS.COM | Lebanon - Tentara Lebanon mengatakan dua anggota pasukan keamanan negara tersebut tewas dalam baku tembak dengan kelompok militan di utara negara itu Sabtu malam (26/9/2020).

Kantor berita Reuters mengutip militer Lebanon melaporkan tentara tersebut tewas ketika kelompok militan melepaskan tembakan ke satu pos pemeriksaan militer di daerah barat laut Araman. Seorang militan tewas, sementara beberapa lainnya melarikan diri.

Menurut sumber-sumber keamanan, dalam insiden terpisah, pasukan keamanan Lebanon menewaskan sedikitnya enam militan dalam baku tembak dengan kelompok bersenjata di timur laut Lebanon, dekat perbatasan Suriah.

Tiga anggota pasukan keamanan Lebanon terluka dalam bentrokan itu. Bentokan tersebut dimulai setelah pasukan Lebanon menggerebek sebuah rumah di daerah Wadi Khaled, tempat kelompok yang diduga merencanakan serangan itu bersembunyi, kata sumber tersebut.

Sumber itu mengatakan kelompok itu termasuk warga Suriah dan Lebanon. Gerilyawan menembakkan granat berpeluncur roket, mendorong tentara Lebanon untuk mengepung daerah itu.

Sumber tersebut mengatakan kelompok itu termasuk orang-orang yang terkait dengan militan, Khaled al-Talawi, yang tewas bulan ini dalam baku tembak dengan pasukan keamanan. Empat tentara Lebanon tewas dalam bentrokan itu.

Keyword:


Editor :
Zulkarnaini

riset-JSI
Komentar Anda