Beranda / Data / Hingga Juni Ternyata Realisasi APBA 2024 Masih 29,23 Persen

Hingga Juni Ternyata Realisasi APBA 2024 Masih 29,23 Persen

Minggu, 09 Juni 2024 08:00 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Nora
ilustrasi anggaran. Foto: net

DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Realisasi Anggaran Pendapatan Belanja Aceh (APBA) 2024 hingga 7 Juni masih 29,23 persen dari target 40 persen atau minus 10,77 persen.

Adapun total pagu APBA 2024 yaitu sebesar Rp 11,446 triliun. Sementara tahun sebelumnya, APBA 2023 sebesar Rp 11,621 triliun.

Pantauan Dialeksis.com di laman P2K-APBA TV Monitor per 9 Juni 2024, terlihat sejumlah SKPA yang masih minim daya serap APBA tahun ini. Seperti Dispora, realisasi anggarannya baru mencapai 6,36%, Badan Reintegrasi Aceh 6,49%, Dinsos 26,43%, Peternakan 25,28%, dan Diskop UKM 16,13%.

Sementara SKPA yang sudah mencapai target realisasi anggarannya adalah Dishub senilai 30,71%, Disdik 35,67%, Badan Penghubung Aceh 38,94%, Majelis Pendidikan 38,36%, dan BKA 42,93%.

Diberitakan sebelumnya, Dosen Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Syiah Kuala (USK) sekaligus ahli akuntansi nasional, Dr. Syukriy Abdullah mengatakan, meski masih minim penyerapan anggaran APBA, dirinya melihat masih memungkinkan untuk terserap hingga 100 persen di akhir tahun.

Menurutnya, penyebab utama daya serap APBA 2024 masih sedikit itu karena keterlambatan proses lelang.***

Keyword:


Editor :
Alfi Nora

riset-JSI
Komentar Anda