kip lhok
Beranda / Berita / Tamiang Buka 182 Formasi CPNS, Terbanyak Tenaga Pendidik

Tamiang Buka 182 Formasi CPNS, Terbanyak Tenaga Pendidik

Jum`at, 25 Oktober 2019 21:30 WIB

Font: Ukuran: - +

Kepala BKPSDM Aceh Tamiang, Dra Fauziati. [Foto: Hendra/Dialeksis.com]

DIALEKSIS.COM | Aceh Tamiang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Aceh Tamiang, akan menerima sebanyak 182 formasi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) pada tahun 2019.

Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Aceh Tamiang, Dra Fauziati kepada Dialeksis.com, Jumat (25/10/2019) mengatakan, berdasarkan surat keputusan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi nomor 689 tahun 2019, kouta CPNS untuk Kabupaten Aceh Tamiang sebanyak 182 formasi. 

Dikatakan, formasi yang diterima tahun ini adalah untuk formasi tenaga pendidik sebanyak 84 orang, formasi tenaga kesehatan sebanyak 67 orang dan formasi tenaga teknis sebanyak 31 orang.

Namun ia belum dapat menjelaskan terkait jadwal pelaksanaan karena belum mendapat persetujuan dari Kemenpan-RB. 

"Kabupaten Aceh Tamiang diberi kuota untuk menerima CPNS sebanyak 182 orang. Formasinya paling banyak untuk guru dan tenaga kesehatan. Untuk tenaga teknis hanya 31 orang. Mengenai formasi jabatannya, nanti kami informasikan lebih lanjut," jelas Fauziati. 

Bagi masyarakat Aceh Tamiang yang ingin memperebutkan 182 formasi CPNS sudah dapat menyiapkan diri dan segala kebutuhan admisnistrasi sebagai syarat mendaftar CPNS.

"Pendaftaran CPNS tahun ini juga sama dengan tahun lalu, yakni dengan sistem online. Begitupun ujian seleksinya juga dilakukan dengan sistem CAT," jelasnya.(mhv)

Keyword:


Editor :
Makmur Emnur

Berita Terkait
    riset-JSI
    Komentar Anda