Prakiraan Cuaca 25 - 30 Mei 2024 di Aceh
Font: Ukuran: - +
Reporter : Ratnalia
Foto: doc BMKG Sultan Iskandar Muda Banda Aceh
DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Berdasarkan penjelasan prakirawan (forecaster) Stasiun Meteorologi Kelas I Sultan Iskandar Muda Banda Aceh yang diterima Dialeksis.com pada 25 Mei 2024, kondisi cuaca di Aceh dalam kurun waktu lima hari ke depan, yaitu tanggal 25 hingga 30 Mei 2024, diperkirakan sebagai berikut:
Secara umum, wilayah Aceh akan berawan. Terdapat beberapa wilayah yang berpotensi mengalami hujan sedang hingga lebat disertai kilat/petir dan angin kencang, terutama di wilayah tengah seperti Gayo Lues, Aceh Tengah, Simeulue, dan sekitarnya.
Ketika ditanya oleh Dialeksis.com apakah ada kondisi tertentu yang memengaruhi cuaca, Betsi, forecaster on duty, menyatakan, "Tidak ada pengaruh atau kejadian signifikan apapun yang terpantau hingga hari ini."