Beranda / Berita / Pemerintah Rancang Program Dana Pensiun Nelayan

Pemerintah Rancang Program Dana Pensiun Nelayan

Rabu, 24 Februari 2021 11:00 WIB

Font: Ukuran: - +


[Foto: Indra/Dialeksis]

DIALEKSIS.COM | Jakarta - Kementerian Kelautan dan Perikanan merancang program dana pensiun bagi nelayan. Menteri Kelautan dan Perikanan Sakti Wahyu Trenggono menjelaskan dana pensiun itu akan melengkapi program asuransi kecelakaan dan kematian bagi nelayan yang sekarang ini sudah berjalan.

Sejalan dengan program asuransi nelayan ini, Trenggono mengatakan pihaknya akan membenahi tata kelola penerimaan negara bukan pajak (PNBP) sektor perikanan tangkap supaya bisa meningkat dari Rp600 miliar menuju Rp12 triliun.

"Hasil dari PNBP itu kami turunkan lagi untuk pembangunan masyarakat nelayan," ujar Trenggono seperti dikutip dari Antara, Rabu (24/2).

Dalam pertemuan tersebut, Menteri Trenggono juga mengajak nelayan untuk menekuni budidaya perikanan sebagai sumber penghasilan baru.

Hal itu katanya, perlu dilakukan karena KKP akan membangun kampung-kampung budidaya berbasis komoditas unggulan lokal dengan melibatkan pemerintah daerah dan kelompok masyarakat.

Sementara itu, Kesatuan Nelayan Tradisional Indonesia (KNTI) mendukung wacana Kementerian Kelautan dan Perikanan menyiapkan program dana pensiun bagi nelayan. Dukungan karena program itu mereka nilai bisa memberikan jaminan hari tua bagi kalangan nelayan.

"Dalam beberapa pekan terakhir, Pak Menteri sempat menyampaikan kaitannya dengan asuransi tunjangan hari tua. Ini satu wacana baru yang saya kira menarik. Banyak anggota yang merespon positif inisiatif itu," kata Ketua KNTI Riza Damanik.

Riza mengutarakan harapannya agar Kementerian Kelautan dan Perikanan bisa segera merealisasikan program asuransi dana pensiun tersebut, karena dampaknya tidak sebatas memberi jaminan sosial, tapi juga mendorong produktivitas nelayan yang selama ini menjadi kekuatan ekonomi sektor kelautan dan perikanan. [CNN Indonesia]


Keyword:


Editor :
Fira

riset-JSI
Komentar Anda