kip lhok
Beranda / Berita / Aceh / Zulfikar Apayub Calon Tunggal Ketua Demokrat Bireuen

Zulfikar Apayub Calon Tunggal Ketua Demokrat Bireuen

Senin, 07 Maret 2022 17:00 WIB

Font: Ukuran: - +


DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Zulfikar akhirnya ditetapkan sebagai calon tunggal Ketua DPC Partai Demokrat Bireuen, melalui Musyawarah Cabang (Muscab) ke IV di Hotel Grand Nanggroe Banda Aceh, Senin (7/3/2022).

Politisi muda yang akrab disapa Zulfikar Apayub ini, mendapat amanah dan kepercayaan untuk menakhodai Partai Demokrat Kabupaten Bireuen periode 2022-2027 dari 17 Pengurus Anak Cabang (PAC) menggantikan Plt Ketua DPC Muzakkar A Gani yang mendapat jabatan baru di DPD Partai Demokrat Aceh.

Setelah terpilih sebagai calon ketua dalam Muscab hari ini, selanjutnya Zulfikar akan mengikuti fit and proper test yang dilakukan oleh Tim 5 yang terdiri dari unsur DPP dan DPD Aceh, untuk dapat ditetapkan sebagai Ketua DPC Partai Demokrat Bireuen.

"Alhamdulillah, saya mendapat amanah teman-teman, untuk menakhodai Partai Demokrat di Kabupaten Bireuen. Insya Allah, saya akan mengemban amanah ini dengan sebaik-baiknya," ungkap Zulfikar.

Dia mengaku, selain terus meningkatkan konsolidasi internal, dirinya juga siap untuk terus berjuang dalam membela kepentingan rakyat. Khususnya, selalu menyahuti aspirasi masyarakat di Kabupaten Bireuen, agar terwujudnya kesejahteraan.

"Setelah ditetapkan nanti, bersama dengan para pengurus kita siap untuk mengibarkan panji-panji Partai Demokrat ke seluruh Pelosok Kabupaten Bireuen", tegas Zulfikar yang juga Ketua Fraksi Juang Bersama DPRK Bireuen ini.

Muscab ke IV Partai Demokrat yang digelar serentak di Kota Banda Aceh, turut dihadiri Plt Ketua DPC Partai Demokrat Bireuen Muzakkar A Gani yang juga Bupati Bireuen, unsur DPP Partai Demokrat, unsur DPD Partai Demokrat Aceh, para Ketua DPAC Partai Demokrat se Kabupaten Bireuen dan beberapa panitia SC dan OC.


Keyword:


Editor :
Zakir

riset-JSI
Komentar Anda