Beranda / Berita / Aceh / Wujudkan Tridharma Perguruan Tinggi, FKIP Unimal dan USK Tandatangani MoA

Wujudkan Tridharma Perguruan Tinggi, FKIP Unimal dan USK Tandatangani MoA

Senin, 25 April 2022 11:30 WIB

Font: Ukuran: - +


MoA antara FKIP USK dan FKIP Unimal demi wujudkan Tridharma Perguruan Tinggi. [Foto: For Dialeksis]

DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Syiah Kuala (FKIP USK) melaksanakan penandatanganan aksi kerja sama dengan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Malikussaleh, Senin (25/4) di Ruang Teleconference FKIP USK.

 Berdasarkan rilis yang diterima Dialeksis.com, Senin (25/4/2022), kegiatan tersebut dihadiri oleh Dekan FKIP Unimal, Dr. Ir. Azhari, M.Sc., IPM., Asean. Eng. didampingi Wakil Dekan I dan Wakil Dekan II FKIP Unimal, Dr. Khalsiah, S.Pd., M.Hum., dan Teuku Azhari, S.Pd.I., M.Ed., serta para ketua program studi yang akan melaksanakan tanda tangan Memorandum of Agreement (MoA).

Dari pihak FKIP USK, hadir Dekan FKIP, Dr. Syamsulrizal, M.Kes., didampingi Wakil Dekan Bidang Akademik dan Wakil Dekan bidang Keuangan. Selain itu, hadir juga Ketua Satuan Jaminan Mutu Fakultas (SJMF), Ketua SP4 FKIP USK, dan Ketua Program Praktik Lapangan Persekolahan (PLP) FKIP USK.

Syamsulrizal, mengatakan saat ini FKIP USK sudah memiliki 16 program studi untuk Strata-1 ditambah satu program studi Program Profesi Guru (PPG). Selain itu, ada 5 program studi Strata-2. “Dari 16 Prodi ini, 11 di antaranya sedang mempersiapkan usulan akreditasi lanjutan dan re-akreditasi,” ujar Dekan FKIP USK.

Lebih lanjut, Syamsulrizal menyebutkan FKIP USK kedepan memasang target akreditasi unggul. Apalagi, saat ini FKIP USK memiliki guru besar terbanyak kedua di USK, setelah Fakultas Teknik. “Saat ini ada 17 profesor di FKIP. Ini salah satu modal kita menuju akreditasi unggul,” tegasnya.

Selain itu, mantan Wakil Bupati Aceh Besar itu juga menyampaikan berbagai program unggulan FKIP USK, diantaranya FKIP USK sedang mempersiapkan program Kampus Mengajar Mandiri, yang akan mendukung Kampus Mengajar Kemdikbud.

“Dalam Kampus Mengajar Mandiri yang dikelola langsung oleh FKIP USK, setiap mahasiswa akan ditempatkan di lokasi Kampus Mengajar sesuai dengan regulasi, lalu setelah kembali dari lokasi Kampus Mengajar, mahasiswa tersebut sudah bisa selesai skripsi. Ini sedang kami upayakan,” papar Syamsulrizal.

Wakil Dekan I FKIP Unimal, mengatakan FKIP Unimal masih sangat baru dan muda sehingga harus banyak belajar pada FKIP USK. Sambutan hangat dari FKIP USK, kata dia, membuat FKIP Unimal semangat melaksanakan berbagai program terbaik.

Sementara itu, Dekan FKIP Unimal, Azhari, menyampaikan kerja sama antara kedua belah pihak merupakan upaya mewujudkan tridharma perguruan tinggi. Dalam kesempatan tersebut, ada empat program studi yang dibawa untuk menandatangani kesepakatan kerja sama (MoA), yakni Prodi Pendidikan Bahasa Indonesia, Prodi Matematika, Prodi Pendidikan Fisika, dan Prodi Pendidikan Ilmu Alam.[]

Keyword:


Editor :
Alfatur

riset-JSI
Komentar Anda