kip lhok
Beranda / Berita / Aceh / Wali Kota Banda Aceh Raih Anugerah KPI 2020, Ini Pesan Ketua KPI Aceh

Wali Kota Banda Aceh Raih Anugerah KPI 2020, Ini Pesan Ketua KPI Aceh

Minggu, 13 Desember 2020 13:00 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Roni
Ketua Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) Aceh, Putri Nofriza. [IST]

DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Wali Kota Banda Aceh Aminullah Usman meraih penghargaan sebagai "Kepala Daerah Inspirasi Penyiaran" dalam Anugerah KPI 2020 yang berlangsung di Jakarta, Kamis (10/12/2020) lalu.

Penghargaan tersebut didapat tidak terlepas dari dua program menonjol Aminullah Usman selama memimpin yakni, Program Wali Kota Menjawab dan Banda Aceh Traffic Update.

Menanggapi hal itu, Ketua Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) Aceh, Putri Nofriza mengapresiasi sekaligus berpesan agar program yang melibatkan lembaga penyiaran dapat terus berkembang di Kota Banda Aceh.

"Semoga ini menjadi semangat pak Wali Kota untuk membuat program positif lainnya ke depan, teutama yang bisa membantu lembaga penyiaran dan masyarakat melalui informasi-informasi yang disampaikan," kata Putri saat dihubungi Dialeksis.com, Minggu (13/12/2020).

Ketua KPI Aceh itu berharap, daerah lain khususnya di Aceh ikut terpacu atas prestasi yang diraih Wali Kota Banda Aceh dan bisa saling berkompetisi dalam menciptakan program-program yang melibatkan lembaga penyiaran.

"Masih banyak sekali hal-hal positif di daerah lain di Aceh yang bisa diangkat melalui lembaga penyiaran. Karena Anugerah KPI Award ini kan mencari kepala daerah yang bisa menginspirasi. Jadi bagaimana kepala daerah lain khususnya di Provinsi Aceh ini bisa saling berkompetisi," jelas Putri.

"Semoga ke depan semakin banyak kepala daerah di Aceh, baik di provinsi maupun kabupaten/kota untuk senantiasa menciptakan program yang bisa memberikan sesuatu untuk dunia penyiaran dan menebar manfaat untuk masyarakat banyak," pungkasnya.

Keyword:


Editor :
Sara Masroni

riset-JSI
Komentar Anda