Beranda / Berita / Aceh / Wakil Ketua MPU Tgk Faisal Ali: Masyarakat Aceh Belum Butuh Bioskop

Wakil Ketua MPU Tgk Faisal Ali: Masyarakat Aceh Belum Butuh Bioskop

Senin, 06 Januari 2020 14:00 WIB

Font: Ukuran: - +

Wakil Ketua MPU Aceh Tgk Faisal Ali.


DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Wakil Ketua Majelis Permusyawaratan Ulama (MPU) Aceh, Tgk Faisal Ali mengatakan, masyarakat Aceh ini belum butuh bioskop, maka tak perlu dibangun bioskop di Aceh dengan alasan sebagai hiburan.

"Bioskop bukan sesuatu yang bermanfaat di Aceh, jadi menurut saya tidak perlu dibangun bioskop di Aceh," kata Tegk Faisal Ali saat dihubungi Dialeksis.com, Senin (6/1/2020) di Banda Aceh.

 Menurut Tgk Faisal, tidak perlu mencari alasan untuk membangun bioskop di Aceh, meskipun alasan untuk hiburan, saat ini hiburan untuk masyarakat Aceh sudah banyak.

Tgk Faisal Ali sangat menyesalkan pernyataan Menteri Agama, Fachrul Razi yang mengaku heran dengan Aceh tidak punya gedung bioskop. Bahkan sampai membandingkan Aceh dengan Jeddah, Arab Saudi, yang memiliki bioskop.

Pernyataan Menag Fachrul Razi yang membandingkan Aceh dengan Jeddah. Menurutnya, bukan kapasitas seorang Menag untuk membandingkan-bandingkan kedua daerah itu.

"Saya kira tidak substansi Kementerian Agama membanding-bandingkan Aceh dengan Jeddah. Belum tentu semua yang ada di daerah lain atau negera lain cocok dengan Aceh," ujar Tgk Faisal.


Keyword:


Editor :
Zulkarnaini

riset-JSI
Komentar Anda