Ust. Adnan: Kualitas Hafalan Peserta MTQ VI Lebih Baik
Font: Ukuran: - +
DIALEKSIS.COM | Subulussalam - EMpat cabang telah selesai dilaksanakan pada Musabaqah Tilawatil Quran VI Tingkat Kota Subulussalam dihari ketiga.
Cabang Musabaqah Hifdzil Quran berlangsung di Masjid Al Munawarah Subulussalam, Cabang Musabaqah Makalah Al Quran bertempat di MTSN I Simpang Kiri dan Cabang Tilawah serta Syarhil Quran di Tribun Utama yakni Lapangan Beringin Subulussalam.
Ketua Cabang Hifdzil Quran Ust. Adnan, S. Ag dalam rilisnya, rabu (19/12) menyebutkan kualitas hafalan peserta lebih baik dibanding dua tahun lalu, urainya.
Dikatakannya yang dilombakan pada cabang ini yakni tilawah 1 juz, 5 juz, 10 juz, 20 juz dan 30 juz untuk putra dan putri dari tiap kecamatan.
Untuk tiap juz diikuti peserta putra dan putri kecuali untuk hafalan 20 dan 30 juz masing-masing kurang 1 orang, sehingga jumlah peserta dari semua kecamatan sebanyak 58 orang.
Untuk Cabang Musabaqah Makalah Al quran (MMQ) diikuti 9 orang peserta putra dan putri dari tiap kecamatan, 1 orang peserta putra gugur asal Kecamatan Rundeng karena lewat umur sebut salah seorang panitera cabang tersebut, Candra Sihotang, M. Pd
Bertempat di ruang kelas MTSN 1 Kota Subulussalam, Ketua Cabang MMQ Dr. (c) Musriaparto, MM disela-sela waktu luangnya menyebutkan ada beberapa peserta cukup berpotensi untuk dilatih agar bisa ikut pada even berikutnya di tingkat Provinsi.
"Pemahaman peserta dalam pembuatan makalah ilmiah populer dalam bentuk tematik atau maudhu'i masih kurang dan beberapa peserta dalam penyajian presentasi dan menjawab pertanyaan dewan hakim sangat memuaskan," pungkasnya.
Menurutnya peserta MMQ pada MTQ VI secara umum ada peningkatan yang menggembirakan, dibandingkan dua tahun lalu. (mcsbs)