Usai Upacara HAB, Penandatanganan Kontrak Perencanaan Pra DIPA SBSN Madrasah
Font: Ukuran: - +
DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Kepala Kanwil Kementerian Agama Provinsi Aceh Dr H Iqbal SAg MAg dan jajaran saksikan penandatanganan dokumen Kontrak Perencanaan Pra Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) SBSN Madrasah Tahun 2023, Selasa (3 Januari 2023).
Acara di aula Kanwil, berlangsung setelah puncak Hari Amal Bakti (HAB) ke 77, upacara bersama jajaran PPK dan mitra pelaksana dan konsultan terkait. Dari Kanwil, dokumen ditandatangani PPK di Bidang Pendidikan, Kabid Penmad Zulkifli SAg MPd.
Hadir menyaksikan dan mengikuti acara, Kabag TU, para Kabid, PPK dari penyedia, dan konsultan pelaksana proyek madrasah di beberapa daerah di Aceh ini.
Dalam arahan Penandatanganan Kontrak Perencanaan Pra DIPA SBSN Madrasah 2023, Kakanwil jelasakan pentingnya penandatanganan Kontrak di awal tahun, demi output yang bagus di akhir tahun.
"Sehingga pelaksanaannya bisa sempurna dan maksimal. Di samping untuk menghindari pengerjaan proyek di akhir tahun dengan waktu yang biasa akan terdesak," harapnya.
"Kita awali penandatanganan ini dengan bahagia, semoga di akhir pun kita bisa berbahagia," ajaknya.
Semoga, harap Kakanwil, jika penandanganan dan perencanaan lebih bagus, akan menghasilkan hasil yang bagus.
"Jangan sampai pula kita awali pengerjaan dengan bahagia, dan kelak mengakhirinya dengan kenestapaan," ungkapnya.
Ada empat lokasi pengerjaan, yang kontraknya dilaksanakan siang ini. Selain MI, MTsN, MA, dalam perencanaan awal. Dan ada juga alokasi untuk PLHUT dan Balai KUA dan Manasik Haji.
Subkoordinator Perencanaan Data dan Informasi, Edi Fahmi SPdI MSi mengharapkan, dengan penandatanganan lebih awal, akan menghasilkan output yang lebih bagus.
Semoga, tidak ada sanggahan-sanggahan di kemudian hari. Demikian harapannya di depan para penyedia, pelaksana dan konsultan.[]