kip lhok
Beranda / Berita / Aceh / Tingkat Pendidikan di Pijay pada 2016 Meningkat

Tingkat Pendidikan di Pijay pada 2016 Meningkat

Kamis, 25 Januari 2018 21:02 WIB

Font: Ukuran: - +

Ilustrasi siswa SD. (Kompas)

DIALEKSIS, Meureudu – Tingkat pendidikan secara keseluruhan di Pidie Jaya (Pijay) dari tahun 2015 hingga 2016 mengalami peningkatan. Hal ini menunjukkan bahwa tingkat pendidikan di kabupaten tersebut semakin membaik.

Berdasarkan data dari Badan Pusat Statistik (BPS) Aceh, persentase pendidikan di Pijay dibagi ke dalam tiga kategori, yaitu tidak/belum pernah sekolah, masih sekolah, dan tidak sekolah lagi. Sementara usia responden berkisar dari 7 hingga 24 tahun dengan jenis kelamin laki-laki dan perempuan.

Pada tahun 2015, persentase yang tidak/belum pernah sekolah adalah 0,21 persen. Kemudian pada tahun 2016 angka ini menurun menjadi 0,00 persen yang artinya tidak ada lagi responden yang tidak/belum pernah sekolah.

Sementara terkait kategori yang masih sekolah, pada 2015 persentasenya mencapai 74,85 persen. Pada tahun 2016, angka ini meningkat menjadi 78,1 persen. Terakhir, untuk kategori yang tidak sekolah lagi dari yang sebelumnya pada 2015 mencapai 24,94 persen, menurun persentasenya menjadi 21,9 persen. []

Keyword:


Editor :
Sammy

riset-JSI
Komentar Anda