kip lhok
Beranda / Berita / Aceh / Tim SAR Banda Aceh Evakuasi ABK Kapal Tanker Asal Korea

Tim SAR Banda Aceh Evakuasi ABK Kapal Tanker Asal Korea

Jum`at, 03 November 2023 14:30 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Naufal Habibi


Tim SAR gabungan Banda Aceh berhasil mengevakuasi seorang ABK asal Indonesia di Perairan Selat Benggala, Kabupaten Aceh Besar, Jumat (3/11/2023). Dokumen Basarnas Banda Aceh.


DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Tim SAR gabungan Banda Aceh berhasil mengevakuasi seorang ABK asal Indonesia di Perairan Selat Benggala, Kabupaten Aceh Besar, Jumat (3/11/2023).

Korban bernama Aswan Ucu (51) mengalami kecelakaan kerja di kapal tanker MV DAESUNG 011 berbendera korea saat berlayar dari Singapura menuju India.

"Kondisi korban mengalami cidera Tulang Alat Ekstrimitas Gerak bawah akibat kecelakaan kerja terjatuh dari Buritan Kapal," kata Kepala Basarnas Banda Aceh, Al Hussain di Banda Aceh, Jumat (3/11/2023).

Adapun kronologi kejadian, saat berlayar dari Singapura menuju India korban terjatuh kemudian mengalami patah tulang yang diperkirakan bagian pinggang dan kaki. 

Selanjutnya kapten kapal melaporkan kejadian tersebut kepada agen Kapal Perwakilan Aceh dan diteruskan ke Basarnas Banda Aceh.

Kemudian, Tim Rescue Kansar Aceh Bersama Crew KN SAR Kresna dan Potensi SAR berangkat menggunakan Kapal KN SAR Kresna menuju lokasi titik Intercept Medevac. 

"Pukul 07.10 WIB, Tim SAR Gabungan tiba dan langsung melakukan evakuasi medis," ujarnya. 

Selanjutnya, Tim SAR Gabungan berhasil mengevakuasi korban dalam keadaan selamat. dari hasil pemeriksaan, korban sementara mengalami cedera kaki bagian sebelah kiri.

"Korban sudah dievakuasi dengan menggunakan ambulance menuju RSUD Zainal Abidin guna mendapatkan pemeriksaan lebih lanjut," pungkasnya.

Keyword:


Editor :
Zulkarnaini

riset-JSI
Komentar Anda