kip lhok
Beranda / Berita / Aceh / Tiga Rumah di Aceh Selatan Dilahap Si Jago Merah

Tiga Rumah di Aceh Selatan Dilahap Si Jago Merah

Rabu, 13 Februari 2019 10:05 WIB

Font: Ukuran: - +

Foto : Dok. BPPA

DIALEKSIS. COM | Kebakaran kembali menghanguskan perumahan warga di Desa Krueeng Batee, Kecamatan Trumon Tengah, Kabupaten Aceh Selatan dini hari tadi (13/2). Belum diketahui penyebab dari kebakaran ini akan tetapi tiga rumah dikabarkan mengalami rusak berat dilalap si jago merah sekitar pukul 04:15 WIB.

Setelah mendapatkan laporan dari masyarakat bahwasanya telah terjadi kebakaran rumah warga, pos pemadam 06 Trumon dan petugas tim cepat BPBD Aceh Selatan langsung turun ke lokasi untuk melakukan pemadaman secara menyeluruh.

Berdasarkan informasi yang diterima Pusdalops BPBA dari BPBD Kebupaten Aceh Selatan kejadian ini berdampak pada 3 KK, yaitu :

1. a.n Din-Kepala Keluarga (98)

-Jariyah (90)

2. a.n NURDINAR (kepala Keluarga)

- ATIYA ( 22 Tahun)

- Irwansyah ( 19)

- Afra Nabila ( 16)

- Raudhatul ( 9)

3. a.n.Husin (Kepala Keluarga 51)

- Nur Aini (45)

- Arif Husni ( 25)

- Farhan (17)

- Fatin (16)


Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Aceh Selatan telah mengerahkan Anggota Pos Pemadam 06 Trumon untuk melakukan pemadaman api secara menyeluruh. Kabar terakhir yang diterima Pusdalops BPBA api sudah berhasil dipadamkan sekitar pukul 05.30 WIB. Hingga siang ini petugas Pusdalops PB BPBA terus memantau penanganan kebararan tersebut.(BPPA)




Keyword:


Editor :
Pondek

riset-JSI
Komentar Anda