Tenaga Kader Dakwah Bireuen Ikut Apel Bersama Dengan PJ Gubernur Aceh
Font: Ukuran: - +
Reporter : fajri bugak
[Foto: Dialeksis/Fajri Bugak]
DIALEKSIS.COM | Bireuen - Ratusan Tenaga Kader Dakwah (TKD) yang berasal dari 17 Kecamatan yang ada di Bireuen mengikuti apel bersama dengan PJ Gubernur Aceh Achmad Marzuki, Selasa, (25/10/2022) di halaman Meuligoe Bupati Bireuen.
Dalam sambutannya PJ Gubernur Aceh Achmad Marzuki mengharapkan melalui penguatan pemuda mampu melahirkan pemuda yang mempunyai solusi dan aktif (Solutif).
PJ Gubernur Aceh juga berharap melalui penguatan pemuda, pemuda diharapkan mampu melahirkan pemuda-pemuda yang berguna bagi Negara dan Agama.
Inisiator TKD yang juga anggota DPRK Bireuen Suhaimi Hamid, mengatakan Apel Bersama PJ Gubernur Aceh Achmad Marzuki dengan Tenaga Kader Dakwah (TKD) Bireuen hari ini merupakan serangkaian kegiatan training yang sudah dilakukan di Bireuen selama ini.
Abu Suhai sapaan Suhaimi Hamid mengatakan melalui TKD ini merupakan formula penting dalam rangka penyampaian dakwah yang sebenarnya.
"Melalui TKD ini diharapkan menjadi satu gerakan pemuda dalam penegakan syariat islam dan penguatan kepemudaan mulai dari gampong, kecamatan hingga ke Kabupaten,"pungkas Abu Suhai. (Fajri Bugak)