Beranda / Berita / Aceh / Tanah Longsor Lumpuhkan Akses Jalan Lintas Blangkejeren-Kutacane

Tanah Longsor Lumpuhkan Akses Jalan Lintas Blangkejeren-Kutacane

Sabtu, 01 Mei 2021 21:30 WIB

Font: Ukuran: - +

Foto: Ist.

DIALEKSIS.COM | Blangkejeren - Hujan dengan intensitas tinggi pada pukul 19.45 WIB menyebabkan tanah longsor di Dusun Tetumpun, Desa Pungke Jaya, Kecamatan Putri Betung, Kabupaten Gayo Lues, Jumat (30/4/2021) malam, pukul 23.50 Wib.

Tanah longsor yang disertai batu dan lumpur menutupi badan jalan sepanjang 35 meter dan setinggi 1 meter, mengakibatkan akses jalan nasional yang menghubungkan kedua Kabupaten antara Blangkejeren dan Kuta Cane, Provinsi Aceh lumpuh total.

"Kejadian tersebut disebabkan curah hujan yang cukup tinggi mulai pukul 19.45 WIB, ditambah lagi kondisi tanah pegunungan labil dan adanya sumber mata air di atas mengakibatkan seringnya terjadi tanah longsor," kata Danposramil Putri Betung Kodim 0108/Agara Pelda Khalidin.

"Para Babinsa bersama Muspika kecamatan Putri Betung melakukan koordinasi dengan pihak PT. Pelita Nusa Perkasa  agar mengerahkan alat berat bulldozer ke lokasi untuk membersihkan material longsor," jelas Pelda Khalidin.

Babinsa Pos Ramil Putri Betung dan Bhabinkamtibmas Polsek Putri Betung  turut mengamankan lokasi dan mengatur kendaraan yang akan melintas serta mengingatkan kepada pengendara roda empat dan roda dua agar berhati-hati.

"Babinsa Pos Ramil Putri Betung juga mengingatkan kepada warga Dusun Tetumpun  Desa Pungke Jaya yang tinggal di dekat lokasi rawan tanah longsor tersebut, agar tetap waspada," pungkas Pelda Khalidin.

Untuk saat ini, jalan lintas sudah bisa  dilalui baik kendaraan roda  4  dan roda 2, kata Danposramil Putri Betung Pelda Khalidin. [rls]

Keyword:


Editor :
Indri

riset-JSI
Komentar Anda