Beranda / Berita / Aceh / Tahun 2022, LPLA: Infonya, Tender Dipercepat ke Februari

Tahun 2022, LPLA: Infonya, Tender Dipercepat ke Februari

Rabu, 29 Desember 2021 10:00 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : fatur

Koordinator Lembaga Pemantau Lelang Aceh, Nasruddin Bahar. [Foto: Ist]


DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Pelaksanaan APBA 2022 berjalan dengan cepat kali ini, jika merujuk pada jadwal yang ada seharusnya Februari atau Maret tahun 2022 sudah dimulai tender proyek.

Koordinator Lembaga Pemantau Lelang Aceh, Nasruddin Bahar mengatakan, bahwa menurut info lelang tahun depan (Tahun 2022) dipercepat. “Februari sudah mulai tayang,” ucapnya kepada Dialeksis.com, Rabu (29/12/2021).

Dirinya mengatakan, kalau yang sebelumnya itukan lebih syarat interpensi dari luar. “Lebih ke Non Teknis, kalau mengikuti teknis maka tender itu gak lama dia. Tender sekarang itu dia sudah dievaluasi oleh sistem sebesar 70 persen, jadi pekerjaan Pokja itu hanya 30 persen lagi,” jelasnya.

Kemudian, Nasruddin mengatakan, tahun sebelumnya itukan banyak sekali tender yang batal. “Seperti pendingin ruangan (AC) untuk rumah sakit, itukan menjadi kebutuhan,” ucapnya.

Nasruddin yang biasa dipanggil Cek Nas mengatakan, tahun 2022 ini kita harus ketat sekali mengawal tender. “Untuk proyek 2021 yang mungkin bakal lagi ditender di tahun 2022 itu bisa saja terjadi jika dianggarkan kembali, hanya pertanyaan apa bakal dianggarkan kembali di tahun 2022?, istilahnya ini namanya proyek luncuran, jika dianggarkan kembali,” sebutnya.

Mengenai program itu kembali kepada kebijakan eksekutif dan legislatif, Nasruddin mengatakan, disini kitakan hanya melihat di proses tender itu saja. 

“Benar atau tidak? Kelau terlambat, kenapa bisa terlambat? Nah hal-hal seperti ini yang harus kita awasi, harapan LPLA kedepan, supaya hal-hal yang pernah terjadi ditahun 2021 tidak terjadi lagi ditahun 2022,” tukasnya.

“Dan jangan terpengaruh daripada interpensi dari luar,” tambahnya. [ftr]

Keyword:


Editor :
Alfatur

riset-JSI
Komentar Anda