Beranda / Berita / Aceh / Sumur Minyak di Ranto Peureulak Meledak, BPBD Atim: Api Berhasil Dipadamkan

Sumur Minyak di Ranto Peureulak Meledak, BPBD Atim: Api Berhasil Dipadamkan

Sabtu, 12 Maret 2022 13:00 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : fatur

Api setinggi 25 meter karena ledakan Sumur Minyak di Ranto Peureulak. [Foto: Pusdalops Aceh Timur]


DIALEKSIS.COM | Aceh Timur - Sebuah sumur bor minyak di Desa Mata Ie, Kecamatan Ranto Peureulak, Aceh Timur pada Jumat (11/3/2022) sekitar pukul 23.20 WIB meledak sehingga adanya kobaran api. Peristiwa terekam dalam video yang berdurasi 29 detik yang tersebar di grub Whatsapp.

Kepala BPBD Aceh Timur, Ashadi saat dikonfirmasi oleh Dialeksis.com, Sabtu (12/3/2022) membenarkan hal tersebut. Diketahui atas laporan terkini oleh BPBD Aceh Timur, Api berhasil dipadamkan sekitar pukul 02.45 WIB.

Berdasarkan keterangan BPBD Aceh Timur yang diterima Dialeksis.com, Sabtu (12/3/2022), bahwa sumur minyak yang dikelola masyarakat tersebut baru saja selesai dikerjakan oleh pekerja sumur minyak.

Namun, kuatnya semburan gas yang bercampur minyak membuat para pekerja merasa panik dikarenakan minyak sudah melimpah ke tanah dan Alur. Sekeliling sumur minyak juga sudah berwarna putih karena tumpahan minyak dan gas yang terlalu besar.

“Karena khawatir para pekerja tersebut langsung mengevakuasi diri, namun tak lama dari itu, timbul suara ledakan dari sumur tersebut dan mengeluarkan api degan ketinggian lebih kurang 25 meter ke atas,” tulis dalam keterangan BPBD Aceh Timur.

Atas kejadian tersebut, warga setempat langsung menghubungi pihak Damkar Ranto Peureulak dan melaporkan kejadian tersebut ke pihak Polsek Ranto Peureulak serta koramil 14/Rtp.

Adapun Korban jiwa diketahui berdasarkan laporan berjumlah 3 orang dengan luka bakar 50-60 persen dan sudah dirujuk kerumah sakit, yaitu, Safrizal (32), Juwardi (33) dan Boy Risman (31).

Saat ini pihak BPBD Aceh Timur terus melakukan koordinasi dengan instansi terkair, melakukan sterilisasi LKP, melakukan pendataan, mengerahkan 4 unit armada, 1 unit Damkar, 1 unit tangki dan 4 personil untuk bersiaga di lokasi kejadian. [ftr]

Keyword:


Editor :
Alfatur

riset-JSI
Komentar Anda