Beranda / Berita / Aceh / Siswa SMAN 16 Banda Aceh Terpilih Sebagai Pemimpin Upacara HUT RI di Kemendikbudristek

Siswa SMAN 16 Banda Aceh Terpilih Sebagai Pemimpin Upacara HUT RI di Kemendikbudristek

Jum`at, 09 Agustus 2024 18:30 WIB

Font: Ukuran: - +

Ekawira Syahputra (17), siswa kelas XII SMA Negeri 16 Banda Aceh terpilih sebagai pemimpin upacara pada HUT ke-79 Kemerdekaan RI 2024 di Kemendikbudristek. [Foto: Disdik Aceh]


DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Ekawira Syahputra (17), siswa kelas XII SMA Negeri 16 Banda Aceh terpilih sebagai pemimpin upacara pada Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Kemerdekaan RI 2024 di Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek).

Ekawira anak pasangan dari Wiratno dan Kiki Rusliana baru saja pulang dari Jakarta untuk seleksi. Pada 11 Agustus 2024, ia akan berangkat lagi ke Jakarta untuk menjadi pemimpin upacara di Gedung Kemendikbudristek.

Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Aceh, Marthunis saat menerima kunjungan Kepala SMA Negeri 16 Banda Aceh dan Ekawira di ruang kerjanya, Kamis (8/8/2024) menyampaikan kebanggaannya terpilihnya siswa Aceh menjadi pemimpin upacara HUT ke-79 RI di Kemdikbudristek pada 17 Agustus 2024 mendatang.

“Selamat atas terpilihnya anak Adem daerah khusus dari Aceh Siingkil yang berhasil terpilih sebagai pemimpin upacara di tingkat nasional setelah melalui seleksi yang sangat ketat,” ujar Marthunis.

Kepala SMA Negeri 16 Banda Aceh, Syarpati menjelaskan, Ekawira Syahputra merupakan siswa Adem, yaitu Afirmasi Pendidikan Menengah.

Dia mengatakan, siswa Adem itu ditempatkan delapan sekolah di Kota Banda Aceh yang ditunjuk oleh Disdik Aceh, salah satunya adalah SMA Negeri 16 Banda Aceh, dan Ekawira berasal dari Kabupaten Aceh Singkil.

“Ekawira merupakan siswa berprestasi dengan meraih juara kelas dan pernah meraih juara tiga pemilihan duta pelajar Kambtimbas tingkat Kota Banda Aceh dan Aceh Besar, pernah juara monolog dan mendongeng, serta aktif di kegiatan OSIS,” sebut Syarpati.

Dijelaskannya, Ekawira mewakili siswa Adem yang ada di Provinsi Aceh terpilih sebagai pemimpim upacara HUT ke-79 di Kemendikbudristek, siswa Adem terdiri dari Papua, Reapatriasi dan daerah khusus. Aceh masuk dalam daerah khusus.

“Pihak sekolah merasa bangga atas terpilihnya Ekawira menjadi pempimpin upacara, apalagi di Kemendikbusristek RI. Terima kasih kepada Kadisdisdik Aceh, Kacabdisdikdik Wilayah Banda Aceh dan Aceh Besar yang telah ikut memotivasi siswa kami,” ucap Syarpati. [*]

Keyword:


Editor :
Indri

kip
riset-JSI
Komentar Anda