Beranda / Berita / Aceh / Sempat Naik Harga, Harga Cabai di Banda Aceh Kini Rp 85 Ribu per Kg

Sempat Naik Harga, Harga Cabai di Banda Aceh Kini Rp 85 Ribu per Kg

Sabtu, 10 September 2022 09:30 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : fatur

Ilustrasi cabai. [Foto: Istimewa]

DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Naiknya harga BBM sejak beberapa hari sebelumnya membuat sejumlah harga bahan pokok sudah mulai naik. 

Syauki salah satu pedagang di Pasar Peuniti, Banda Aceh kepada Dialeksis.com, Sabtu (10/9/2022) mengatakan, awal kenaikan BBM harga Cabai merah memang sempak melambung tinggi, namun kini sudah turun.

“Rp 120.000/Kg, ini sudah turun Rp 85.000/Kg. Naiknya (Harga Cabai) awal-awal kenaikan BBM, ini baru turun (Kemarin, Sabtu 9 September 2022),” ujarnya. 

Dia mengatakan juga, daya beli masih stabil saja, namun banyak yang tanya kenapa harga bahan baku tinggi.

“Yang beli masih ada saja, ramai juga. Cuma banyak yang tanya kenapa tinggi sekali harganya, karena yang naik gak cuma cabai, harga-harga (bahan baku dan sembako_Red) lainnya naik juga,” ungkapnya. 

“Harapannya bisa stabil seperti sebelumnya, harga standar, stabil, pembeli ramai, yang beli pun enak, kitapun yang jual gampang, barang dagang cepat habis,” pungkasnya. [ftr]

Keyword:


Editor :
Alfatur

riset-JSI
Komentar Anda