Sekolah di Aceh Besar Disambangi Ditlantas Polda Aceh
Font: Ukuran: - +
Reporter : Baga
Tidak pernah berhenti dalam mensosialisasikan tertib berlalulintas, kini giliran sekolah yang dikunjungi pihak Ditlantas Polda Aceh. Pada Senin (13/12/2021) ada lima sekolah di Aceh Besar, personil Ditlantas Polda Aceh menjadi Pembina upacara. [Foto: Ist]
DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Tidak pernah berhenti dalam mensosialisasikan tertib berlalulintas, kini giliran sekolah yang dikunjungi pihak Ditlantas Polda Aceh. Pada Senin (13/12/2021) ada lima sekolah di Aceh Besar, personil Ditlantas Polda Aceh menjadi Pembina upacara.
“Kegiatan polisi go to school ini diharapkan pelajar semakin disiplin dalam berlalu lintas, dapat meminimalkan laka lantas di kalangan pelajara,” sebut Kombes Pol. Dicky Sondani , Dirlantas Polda Aceh, menjawab Dialeksis.com, Senin (13/12/2021).
Lima sekolah yang dikunjungi pihak Ditlantas dalam waktu bersamaan sebagai Pembina upacara, SMA 1 Lhoknga, SMPN 3 Lhoknga, SMKN 1 Lhoknga, SMA 2 Lhoknga dan SMA 1 1 Leupung.
Selain menyampaikan bagaimana tertib berlalulintas, dengan mematuhi aturan yang berlaku, pihak Ditlantas juga memberikan tips kepada para pelajar bagaimana mengendarai kenderaan bermotot saat musim penghujan, kondisi jalan yang licin, serta rawan longsor dan banjir.
Dalam upacara itu juga sempat dilangsungkan sedikit dialog, sehingga pelajar lebih memahami dan mengerti bagaimana menjadikan dirinya manusia disiplin berlalulintas. (Baga)
- Rampung Dibangun, Gedung Command Center Polda Aceh Diserahterimakan
- Selesaikan Permasalahan Narkoba, Komitmen Nyata Harus Diperlihatkan Pemerintah Aceh
- Polda Aceh Berhasil Gagalkan Peredaran Narkoba Jaringan Internasional Sebanyak 133 Kg
- Nasir Djamil Dukung Polda Aceh Periksa Oknum Polisi Penganiaya Tahanan di Bener Meriah