Beranda / Berita / Aceh / Sekda Bustami Hamzah: Generasi Muda Aceh Harus Berani Bersikap

Sekda Bustami Hamzah: Generasi Muda Aceh Harus Berani Bersikap

Rabu, 10 Mei 2023 21:00 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Bahtiar Gayo
Sekda Aceh, Bustami Hamzah. [Foto: Dialeksis.com]

DIALEKSIS.COM | Aceh - Sekda Aceh, Bustami Hamzah, mengharapkan generasi muda Aceh tampil berani, menunjukan sikap dan berani mengambil keputusan untuk pembaharuan, dan jadilah generasi muda harapan Aceh.

Hal itu disampaikan Sekda Aceh Bustami, menjawab Dialeksis.com, Selasa (9/5/2023) di Hotel Parkside, Aceh Tengah, sehubungan dengan harapannya kepada generasi muda Aceh. 

Menurutnya generasi muda Aceh harus berani mengambil keputusan dan bersikap untuk pembaharuan, tentunya semua sikap dan keputusan itu setelah memperhitungkan semua aspek. Ruh semangat orang Aceh itu harus benar-benar tertanam dalam sanubari generasi muda.

“Masa itu ada orangnya dan orang itu ada masanya. Aceh membutuhkan generasi muda yang visioner untuk pembaharuan, walau ada sebagian orang-orang yang tidak nyaman dengan pembaharuan, itu biasa tantangan,” sebut Bustami.

Menurut Sekda, generasi muda Aceh harus menjadi orang hebat, karena orang hebat itu berani menentukan pilihan, bukan mengharapkan ada orang lain yang memilihnya untuk berbuat. Generasi muda Aceh itu harus punya ruh, semangat Aceh.

“Ketika kita melakukan sesuatu perubahan untuk pembaharuan, namun ada pro dan kontra itu biasa dalam sebuah dinamika. Ketika kita masih dibicarakan atas kebaikan kita, atau orang menyudutkan kita, itu tandanya masih ada harapan kehidupan,” jelasnya.

“Jangan kita menunggu kematian di sudut ruangan tanpa melakukan apa-apa, namun kita harus bangkit dan kreatif melakukan kebaikan dan pembaharuan, soal penilaian orang lain, biarlah sejarah yang mencatatnya,” jelas Bustami.

Karena, jelasnya, kita tidak mampu memuaskan semua pihak ketika kita melakukan sebuah perbuatan, namun kita harus melakukan yang terbaik untuk negeri ini.

"Niatkanlah itu sebagai amal ibadah, Aceh membutuhkan generasi muda yang berani dalam bersikap mengambil keputusan," pungkas Sekda. [BG]

Keyword:


Editor :
Indri

riset-JSI
Komentar Anda