Beranda / Berita / Aceh / Satu Rumah Warga Aceh Besar Dilalap Si Jago Merah

Satu Rumah Warga Aceh Besar Dilalap Si Jago Merah

Kamis, 06 Mei 2021 17:30 WIB

Font: Ukuran: - +

Sumber foto BPBD Aceh besar


DIALEKSIS.COM | Aceh Besar - Satu rumah warga Gampong Seubun Ayun Kecamatan Lhoknga Kabupaten Aceh Besar terbakar siang tadi jam 11:31. Menurut informasi yang didapat dari Pusdalop Badan Penanggulangan Bencana(BPBD) Aceh Besar melalui laporan tertulisnya. Peristiwa naas tersebut menimpa rumah warga milik Nurizal (47) tahun yang di huni satu kepala keluarga (KK) 6 jiwa. Dalam laporan tertulisnya dikatakan saat terjadi kebakaran rumah dalam keadaan kosong .

"Saat kejadian pemiliknya tidak ada dirumah" kata kepala Damkar Aceh Besar melalui laporan tertulis. (6/05/2021)

Rumah yang berbahan kontruksi kayu tersebut habis dilalap si jago merah. Selain itu satu unit mesin odong- odong (Mesin giling padi dan satu unit mesin perontok padi-red) juga rata dengan tanah. 

Rumah yang tertimpa musibah tersebut sangat dekat dengan rumah warga lainnya sehingga petugas Damkar beserta warga lainnya langsung melakukan blokade api agar tidak merambat dan meruas ke pemilik rumah warga lainnya.

 Upaya pemadaman selesai dilakukan petugas pada jam 12:41 Wib. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini, dan untuk penyebab terjadinya kebakaran belum di ketahui.

" untuk penyebab terjadinya kebakaran sudah di tangani oleh pihak berwajib" kata Maswadi kepaala BPBD Aceh Besar melalui laporan tertulis.

Keyword:


Editor :
Redaksi

riset-JSI
Komentar Anda