Beranda / Berita / Aceh / Regional CEO BSI Aceh: Maintenance Makan Waktu yang Lama

Regional CEO BSI Aceh: Maintenance Makan Waktu yang Lama

Selasa, 09 Mei 2023 19:00 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Sammy

Konferensi pers Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Provinsi Aceh bersama BSI di Kantor OJK Provinsi Aceh, Selasa (9/5/2023). (Foto: Dialeksis.com/Sammy)


DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Regional CEO Bank Syariah Indonesia (BSI) Aceh, Wisnu Sunandar mengatakan bahwa pada Senin (8/5/2023) kemarin, BSI melaksanakan sistem pemeliharaan (maintenance) sekaligus pengembangan sistem yang dilakukan. Namun ternyata, upaya maintenance di hari kerja itu memakan waktu yang cukup lama.

"Biasanya kan sekitar tiga jam ya, dalam maintenance dan pengembangan sistem ini ternyata waktunya cukup panjang. Namun dapat kami sampaikan per Selasa (9/5/2023) pukul 08.00 WIB pagi ini, satu persatu layanan BSI ini mulai aktif kembali," ujar Wisnu dalam konferensi pers Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Provinsi Aceh bersama BSI didampingi Kepala OJK Provinsi Aceh, Yusri di Kantor OJK Provinsi Aceh, Selasa (9/5/2023).

Wisnu menambahkan, saat ini BSI memberikan skala prioritas dalam memberikan pelayanan kepada para nasabah. Dia juga menyatakan bahwa dana nasabah di BSI itu aman sesuai dengan saldo sebelum pemeliharaan dilakukan.

"Kami juga sampaikan kepada masyarakat, itu banyak akun-akun sosial media yang muncul dan mengatasnamakan BSI dan sejenisnya, mohon itu diwaspadai sehingga tidak terjadi hal-hal yang tidak kita inginkan," kata Wisnu. [sam]

Keyword:


Editor :
Sammy

riset-JSI
Komentar Anda