Putra Tamiang Jadi Atase Pertahanan Darat RI di Singapura
Font: Ukuran: - +
Reporter : Baga
DIALEKSIS.COM | Aceh Tamiang- Pemerintah RI mempercayakan kepada Kolonel Inf. Amrul Huda sebagai Atase Pertahanan/Darat Republik Indonesia di Singapura. Putra Tamiang, Aceh ini direncanakan akan bertugas disana selama tiga tahun.
Awalnya direncanakan keberangkatan Kolonel ini sudah berlangsung tiga bulan yang lalu, namun karena situasi pandemi keberangkatan itu diundur dan baru akan dilangsungkan pada 12 Oktober mendatang.
“Walau tugas saya sebagai perpanjangan tangan pemerintah (Menteri Pertahanan), namun untuk kemajuan Tamiang, silakan bila Pemkab dan DPRK Aceh Tamiang untuk berkunjung. Demi kemajuan Tamiang saya akan membantu,” sebut Amrul Huda, Senin (20/9/2021) ketika dilangsungkan peusijuk di Pendopo Bupati Tamiang.
“Saya merupakan pencerminan masyarakat Tamiang yang diberikan amanah bertugas di Singapura. Saya akan bekerja dengan baik, mohon doanya,” sebut Amrul.
Amrul Huda merupakan Putra Tamiang lulusan Akmil tahun 1999, pernah dipercayakan menjabat sebagai Dandim 0111/ Biruen pada tahun 2018. Dia kini dipercayakan pemerintah RI sebagai atase
katakan Amrul, masa tugasnya di Singapura akan memakan waktu selama tiga tahun bersama dua atase pertananan darat bersama dua temanya yang lain sebagai atase laut dan udara.[]