Prajurit Korem 011/LW Asah Kemampuan dan Tangkal Bahaya Komunis
Font: Ukuran: - +
DIALEKSIS.COM|Lhokseumawe – Untuk mengantisipasi bangkitnya kembali Bahaya Laten Komunis (Balatkom) dan paham radikal, seluruh prajurit TNI Korem 011/Lilawangsa mendapat bekal mengasah kemampuan dalam menghadapi tugas.
Para prajurit TNI AD ini dibekali dengan pemahaman bagaimana mewujudkan Binter yang adaptif melalui komsos mewaspadai Bahaya Laten Komunis dan Paham Radikal Demi Keselamatan Bangsa dan tegaknya NKRI.
Kegiatan pembekalan itu dilangsungkan di Aula Ahmad Yani Korem 011/LW, Lhokseumawe, Kamis (20/10/2022), yang dibuka Kasiter Korem 011/LW Letkol Kav Makhyar S.T.M.M membacakan sambutan Danrem 011/Lilawangsa Kolonel Inf Bayu Permana.
Menurut Danrem dalam amanatnya, komunis cenderung anti agama dan menolak sistem kekeluargaan , ini secara jelas sangat bertentangan dengan Ideologi Pancasila.
“Bahaya laten komunis berusaha merusak ketatanegaraan di Indonesia dan paham radikal memaksakan penggunaan kaidah dan nilai-nilai agama bertujuan mengganggu solidaritas kerukunan antar umat beragama, serta persatuan dan kesatuan bangsa,” sebut Danrem.
Oleh karena itu, kepada semua prajurit TNI dan seluruh komponen bangsa untuk tingkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa, serta wawasan kebangsaan dan pemahaman nilai-nilai Pancasila agar tidak mudah terhasut oleh tipu daya dan propaganda komunisme.
Garjas Priodik
Selain menyelenggarakan pembekelan untuk para prajurit, di jajaran Korem 011 LW juga dilaksanakan kegiatan Tes Kesegaran Jasmani (Garjas) periodik II .
Tes kesegaran jasmani yang diselengarakan Jasrem 011/LW selama seminggu, sejak Senin 17 Oktober 2022, sampai dengan 21 Oktober dipusatkan di Lapangan Jenrderal Sudirman Korem 011/LW, Lhokseumawe.
Komandan Korem (Danrem) 011/Lilawangsa Kolonel Inf Bayu Permana melalui Kepala Penerangan Korem (Kapenrem) 011/LW Kapten Inf Roni Mahendra mengatakan, Tes Garjas merupakan keharusan dilakukan bagi seluruh prajurit TNI maupun ASN dilingkungan Militer.
Tes kesegaran jasmani dasar persyaratan bagi yang akan Usul Kenaikan Pangkat (UKP). Garjas tentunya sebagai pembinaan fisik, kemudian syarat usul kenaikan pangkat maupun akan sekolah, dan persyaratan lainnya dalam menunjang karier setiap prajurit kedepan," jelas Kapenrem.
Kapenrem menerangkan, pelaksanaan Tes meliputi, Garjas A Lari dengan waktu 12 menit, selanjutnya Garjas B yaitu Pull Up, Sit Up, Push Up, Lunges dan Shuttle Run serta ditambah tes kesegaran C Renang Dasar Militer dengan jarak 50 meter.