PPKM Diperpanjang Kembali, Aceh Masih Menunggu Intruksi Gubernur Terkait PPKM
Font: Ukuran: - +
Reporter : fatur
Ilustrasi PPKM. [Foto: Ayobandung.com/Irfan Al-Faritsi]
DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Perpanjangan PPKM sudah berlaku hari ini 26 Juli sampai 2 Agustus 2021. Sedangkan di Aceh sendiri pemberlakuan PPKM ini belum ada arahan apapun dari Gubernur Aceh, Nova Iriansyah.
Kemudian tim Dialeksis.com mencoba menghubungi Juru Bicara Satuan Tugas Penanganan Covid-19, Saifullah Abdulgani, Senin (26/07/2021) melalui via telepon.
“Hal tersebut nanti keluar dari Intruksi Gubernur Aceh, saya belum mendapat informasi atau intruksi lebih lanjut,” ucapnya.
Kemudian untuk memastikan kembali tim Dialeksis.com, mencoba menghubungi Kepala Biro Humas dan Protokol Setda Aceh, Muhammad Iswanto, S.STP, MM., Senin (26/07/2021).
Saat dihubungi oleh Dialeksis.com, Muhammad Iswanto,S.STP, MM tidak mengangkat telepon. Kemudian, pihak Dialeksis.com mencoba mengkonfirmasi via Whatsapp dan saat ini masih menunggu konfirmasi. [ftr]
- Bukhari: PPKM Diperpanjang, Perlu Adanya Kesadaran Masyarakat Untuk Taat Protkes
- Sekretaris Dinsos Aceh: Tetap Taat Protkes Saat Sedang Mengantri Bansos
- PPKM Diperpanjang, Mendagri Minta Kepala Daerah Berkoordinasi dengan Ormas dan Masyarakat
- Ini Profil Irjen Pol. Ahmad Haydar Kembali ke Aceh Kini Jabat Kapolda