kip lhok
Beranda / Berita / Aceh / Polda Aceh Benarkan Pelaku Penembakan Komandan BAIS TNI Pidie Telah Ditangkap

Polda Aceh Benarkan Pelaku Penembakan Komandan BAIS TNI Pidie Telah Ditangkap

Minggu, 31 Oktober 2021 15:40 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Agam k

Kabid Humas Polda Aceh Kombes Pol. Winardy, S. H., S. I. K., M. Si. [Foto: Ist]


DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Kepolisian Daerah (Polda) Aceh, membenarkan kalau pihaknya telah berhasil menangkap pelaku penembak terhadap Komandan Tim (Dantim) Badan Intelijen Strategis (BAIS) TNI, di wilayah Pidie Kapten Inf Abdul Majid.

Kabid Humas Polda Aceh Kombes Pol. Winardy, S. H., S. I. K., M. Si, mengatakan, benar kalau pelaku penembak terhadap anggota TNI tersebut telah ditangkap, namun dirinya tidak menjelsaskan bagaimana kronologisnya.

“Benar, nanti kita keluarkan rilis,” ujar Winardy kepada dialeksis.com, Minggu (31/10/2021).

Sebagaimana diberitakan sebelumnya, Komandan Tim (Dantim) Badan Intelijen Strategis (BAIS) TNI di wilayah Pidie Kapten Inf Abdul Majid (53) yang tewas ditembak di Pidie, oleh orang tak dikenal, Kamis (28/10/2021).

Almarhum dimakamkan di kawasan Beurawe, Kecamatan Kuta Alam, Kota Banda Aceh, secara militer, Jumat (29/10/2021). [Agm]

Keyword:


Editor :
Alfatur

riset-JSI
Komentar Anda