Poktan Rembele Berhasil Kembangkan Jagung, Pj. Bupati Mirzuan Ikut Memanen
Font: Ukuran: - +
Reporter : Baga
DIALEKSIS.COM | Takengon - Kelompok tani (Poktan) Rembele di Kampung Mulie Jadi, Silih Nara, Aceh Tengah mengembangkan tanaman jagung di lahan seluas 8 hektar. Tanaman itu mampu menghasilkan jagung mencapai 8 ton.
Keberhasilan itu dijenguk oleh Pj Bupati Aceh Tengah, T Mirzuan, sekaligus melakukan panen dan menyaksikan dari dekat bagaimana jagung yang sudah dipanen itu dirontokan, kemudian dijemur untuk dipasarkan.
Kegiatan panen jagung ini berlangsung Minggu (26/5/2024). Turut hadir dalam acara itu, Kadis Pertanian Ir. Nasrun Liwanza, MM, Camat Silih Nara, Drs. Darmawi, Camat Celala Yusri Johan, SE, pj ketua Apdesi Idrus Saputra, serta sejumlah pejabat lainya.
Aceh Tengah dikenal dengan lahanya yang subur, beragam komoditi pertanain dapat tumbung dan berkembang di sana, salah satunya jagung. Kabupaten ini masih membutuhkan pasokan Jagung untuk memenuhi kebutuhan masyarakat terutama di masa Inflasi seperti saat ini.
Oleh karena itu, Pemerintah Kabupaten Aceh Tengah melalui Dinas Pertanian mencoba mengendalikan inflasi, dengan salah satu cara membudidayakan Jagung.
Poktan (Kelompok Tani) Rembele merupakan kelompok tani terpilih untuk membudidayakan Jagung dengan Varietas Pioner 32, Pokta ini dikomandoi M. Radialam Purba.
Diatas lahan seluas 4 Hektare, jagung itu dikembangkan para anggota kelompok tani ini dan hasilnya ditaksir menca[ai 8 ton. Artinya dalam satu hektar ada jagung yang mencapai 2 ton.
“Saat sekarang ini Kelompok Tani Rembele sudah menjadi kelompok tani yang mandiri dan berniat untuk menjadikan Kampung Mulie Jadi sebagai Kampung Jagung karena keberhasilannya dalam membudidayakan Jagung,” sebut Bedel Mulie Jadi, Ikhwan.
“Insya Allah Pak, kami bersama anggota berniat untuk menjadikan Kampung Mulie Jadi Kecamatan Silih Nara ini sebagai kampung jagung,” ucap Radialam Purba sebagai Ketua Poktan Rembele.
Dalam kesempatannya, Pj. Bupati Aceh Tengah mengungkapkan rasa bangga terhadap Kampung Mulie Jadi khususnya kepada Kelompok Tani Rembele dalam membudidayakan Jagung Varietas Pioner 32 ini.
“Alhamdulillah pada kesempatan ini kita bersama-sama dapat memanenkan Jagung, semoga dengan Panen Jagung di Kampung ini dapat menurunkan angka Inflasi di Aceh Tengah," kata Mirzuan.
"Kami juga berterimakasih kepada Bedel Reje Kampung Mulie Jadi, karena pada kesempatan ini masih bisa mendukung kelompok taninya membudidayakan Jagung dengan sangat baik,” tambah Mirzuan.
Selain melakukan panen jagung, juga dipraktekan bagaimana merontokan jagung yang diberikan Pemerintah Aceh Tengah kepada Poktan Rembele.
Pj. Bupati Aceh Tengah juga berharap dengan adanya Kelompok Tani Rembele ini menjadi penyemangat kelompok-kelompok tani lainnya untuk mengembangkan potensi tanaman sesuai dengan komoditi daerah masing masing, pintanya.