Beranda / Berita / Aceh / Peringati HPN, Wakil Walikota Langsa Harap Insan Pers Bijak dalam Berkarya

Peringati HPN, Wakil Walikota Langsa Harap Insan Pers Bijak dalam Berkarya

Selasa, 16 Februari 2021 19:00 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Sherly Maidelina

[Foto: Sherly Maidelina/Dialeksis]


DIALEKSIS.COM | Langsa - Dalam Peringatan Hari Pers Nasional (HPN) 2021 di Aula IAIN Cot Kala Langsa , Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kota Langsa menyatakan komitmennya untuk terus mendorong rekan -rekan pers agar dapat menghasilkan berita yang mendidik, Selasa (16/2/2021).

Kepada Dialeksis.com Ketua PWI Langsa, Putra Zulfirman dalam sambutannya di perayaan puncak HPN sekaligus HUT PWI ke- 75 mengatakan bahwa perayaan kali ini berbeda dari tahun tahun sebelumnya dikarenakan pandemi, karena itu insan pers pun diminta untuk lebih menghasilkan pemberitaan kearah positif yang terfokus pada peningkatan ekonomi dan pencegahan pandemi.

"Kita terus mendorong kawan-kawan pers untuk memberitakan peningkatan pertumbuhan ekonomi dan upaya pencegahan Pandemi itu sendiri dengan konsep berita yang mendidik, mencerahkan, memberdayakan dirangkai semangat nasionalisme agar ada gayung bersambut dari pemerintah atas berita-berita tersebut," ucap Putra.

Putra juga menjelaskan bahwa salah satu alasan dipilihnya kampus IAIN sebagai tempat perayaan HPN, dikarenakan kampus tersebut satu-satunya perguruan tinggi di Langsa yang memiliki jurusan komunikasi dan jurnalistik sehingga dapat melahirkan pekerja pers yang berpotensi.

Sementara itu dalam sambutannya Wakil Walikota Langsa, Dr H Marzuki Hamid MM kepada Dialeksis.com mengatakan bahwa masyarakat butuh insan pers untuk melawan hoaks dan ujaran kebencian sehingga diharap pers dapat mewartakan berita yang baik serta bijak menggunakan teknologi.

"Kuncinya adalah kebijaksanaan, tanpanya dapat menjadi mata pedang yg merusak tatanan sosial karena insan pers adalah mitra strategis pemerintah untuk melaksanakan informasi pembangunan," ucap Wakil Walikota Langsa.

Acara puncak HPN dan HUT PWI Kota Langsa ini juga dimeriahkan dengan adanya sederetan acara yaitu lomba karya jurnalistik dan kegiatan sosial berupa donor darah serta family gathering dan PWI Awards. (Mai)

Keyword:


Editor :
Sara Masroni

riset-JSI
Komentar Anda