Beranda / Berita / Aceh / Pengguna Keluhkan Jaringan Internet Tiba-tiba Melambat di Sebagian Banda Aceh

Pengguna Keluhkan Jaringan Internet Tiba-tiba Melambat di Sebagian Banda Aceh

Rabu, 17 Februari 2021 16:30 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Roni
Ilustrasi. [IST]

DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Jaringan internet rumahan dan kantor di sebagian Kota Banda Aceh melambat bahkan sebagian tak terkoneksi sejak sekitar pukul 15.30 WIB, Rabu (17/2/2021).

"Iya nih, jaringan lambat. Kita di kantor agak kualahan, bahkan sebagian pada pakai hotspot pribadi dari handphone ke laptop," keluh salah satu pengguna internet, Ramadhan kepada Dialeksis.

Kemudian pengguna lain, Rizal juga mengeluhkan hal yang sama. Menurutnya, kondisi jaringan internet tidak stabil bahkan sesekali tak terkoneksi, hal ini sangat mengganggu pekerjaannya.

"Semoga bisa stabil kembali," pungkasnya.

Hingga tulisan ini diturunkan, Dialeksis belum mengkonfirmasi layanan penyedia jaringan internet di Kota Banda Aceh.

Keyword:


Editor :
Sara Masroni

riset-JSI
Komentar Anda