kip lhok
Beranda / Berita / Aceh / Pemkab Simeulue Dapat Ujian, Giliran Bupati Positif Covid-19

Pemkab Simeulue Dapat Ujian, Giliran Bupati Positif Covid-19

Sabtu, 19 September 2020 20:00 WIB

Font: Ukuran: - +


DIALEKSIS.COM| Simeulue- Sehari setelah wakil Bupati Simuelu, Hj. Afridawati diberitakan positif Covid-19, pada Sabtu (19/09/2020), negeri dalam balutan pulau ini mendapat ujian. Kali ini bupati di sana dinyatakan positif corona.

H. Erli Hasim MIKom dinyatakan positif Covid-19. Media mendapatkan realese dari Jubir Covid-19 Kabupaten Simeulue. Menurut Ali Muhayatsyah, jubir penanganan corona di sana, menyebutkan, tentang informasi cobaan dari negeri dalam lingkaran lautan ini.

Menurutnya, Bupati Erli Hasim terkonfirmasi positif Covid-19 setelah hasil swabnya keluar, Sabtu (19/9/2020) pukul 16.30 WIB, dari Laboratorium Penyakit Infeksi Fakultas Kedokteran Universitas Syiah Kuala (Unsyiah) Banda Aceh.

Saat mendapatkan hasil swab petang ini, jelas Jubir, Bupati Erli sedang berada di Banda Aceh dan langsung memutuskan untuk menjalani isolasi mandiri di rumahnya di Banda Aceh.

Menurut Ali Muhayatsyah, dia yang berkomunikasi dengan protokol Setdakab Simeulue (Jubir ini juga kabag Humas Pemda setempat), Bupati Erli kondisi kesehatannya baik tanpa gejala covid.

"Bapak Bupati berharap doa dari masyarakat Simeulue agar beliau diberikan kesehatan dan kesembuhan," kata Ali Muhayatsyah dalam siaran persnya.

Dengan terinfeksinya Bupati Simeulue, tercatat sudah 79 warga kepulauan ini yang dinyatakan positif Covid-19.

Bupati Erli adalah bupati kedua di Aceh yang dinyatakan positif Covid-19, sebelumnya Bupati Singkil Dul Mursid juga dinyatakan positif corona. Demikian dengan wakil Bupati Simeulure Hj Afridawati, juga telah dinyatakan positif corona. (baga)


Keyword:


Editor :
Redaksi

riset-JSI
Komentar Anda