Beranda / Berita / Aceh / Pembangunan Perkuatan Tebing Sungai Krueng Peusangan Mulai Dikerjakan

Pembangunan Perkuatan Tebing Sungai Krueng Peusangan Mulai Dikerjakan

Sabtu, 04 Juni 2022 15:00 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : fajri bugak

[Foto: Dialeksis/Fajri bugak]

DIALEKSIS.COM | Bireuen - Perseroan Terbatas (PT) Polada Mutiara Aceh Perusahaan asal Kota Sigli Kabupaten Pidie, mulai mengejarkan proyek Pembangunan Perkuatan Tebing Sungai Krueng Peusangan yang terletak di Gampong Kulu, Kecamatan Kutablang, Sabtu,(4/6/2022). 

Proyek pembangunan Perkuatan Tebing Sungai Krueng Peusangan yang dibiayai dengan anggaran APBN Tahun 2022 sebanyak Rp 28,5 Milyar. 

Prosesi peletakan batu pertama pembangunan tebing sungai Krueng Peusangan ini diawali dengan Peusijuek dihadiri langsung oleh anggota DPR RI dari Komisi V H.Ruslan M Daud, Kepala Balai Wilayah Sungai Sumatera Heru Setiawan ST, M.Eng diwakili Ibu Fardiati ST. MT, Kapolres Bireuen AKBP Mike Hardy Wirapraja S.I.K,M.H beserta tokoh masyarakat setempat.

Pada kesempatan tersebut, anggota DPR RI Ruslan M Daud menitip pesan kepada rekanan pelaksana Pembangunan Perkuatan Tebing Sungai Krueng Peusangan dibangun dengan kualitas yang bagus sehingga bisa dimanfaatkan oleh masyarakat. 

"Ini adalah hasil perjuangan kami di Senayan. Semoga jangan ada yang potong pita setelah ini," kata pria akrab disapa HRD ini sambil berseloroh.

Pada kesempatan tersebut Ruslan M Daud juta mengajak sekitar untuk dapat mendukung Pembangunan Perkuatan Tebing Sungai Krueng Peusangan.

"Semoga bangunan nantinya bisa bermanfaaat bagi masyarakat," ujar HRD.

Sementara itu rekanan pelaksana Ajir mengatakan pembangunan Pembangunan Perkuatan Tebing Sungai Krueng Peusangan memiliki panjang sekitar 300 sampai 400 meter. 

"Panjangnya segitu, untuk pastinya kita lihat dilapangan," ujarnya. (Fajri Bugak)

Keyword:


Editor :
Alfatur

riset-JSI
Komentar Anda