kip lhok
Beranda / Berita / Aceh / Olahraga Paralayang Akan Meriahkan HUT RI 74 di Bener Meriah

Olahraga Paralayang Akan Meriahkan HUT RI 74 di Bener Meriah

Sabtu, 17 Agustus 2019 09:00 WIB

Font: Ukuran: - +

Ilustrasi Paralayang

DIALEKSIS.COM | Redelong- Olah raga Paralayang akan meramaikan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke-74 di Kabupaten Bener Meriah, Aceh.

Hal itu disampaikan oleh Bupati Bener Meriah Tgk. H. Sarkawi saat meninjau persiapan akhir lokasi paralayang di Bukit Merah Putih (Bur Temun), Desa Bale, Kecamatan Bukit, Kamis, (15/8/2019).

Bupati mengecek langsung tentang kesiapan tempat, kesiapan panitia dalam hal ini yang dikoordinir langsung oleh Wadanyon 114/SM , Mayor Seto di Bur Temun.

Bupati yang didampingi  oleh Wadanyon 114/SM, Mayor Seto; Asisten II Abdul Muis, S.E., MT; Asisten III, Drs. Suarman, MM; Kadis Kominfo, Irmasyah, S.STP; Kadis DPMG, Drh. Sofyan; Kepala BKPP,  M. Jafar, SH, M.Hum; Sekretaris MPD, Sukur, S.Pd. M.Pd; Kabag Humas dan Protokol Setdakab Bener Meriah, Wahidi, S.Pd. MM; Ketua MPU, Tgk. Al Muzani; dan juga tampak Ketua TP-PKK,  Ny. Nikmah Sarkawi dan Ketua Damawanita Kabupaten Bener Meriah beserta anggotanya juga sejumlah awak media.

Bupati Bener Meriah mengungkapkan, Bener Meriah merupakan salah satu jangkar pertahanan Indonesia di Aceh. Sejak sejarah perjuangan kemerdekaan sampai dengan saat ini, Bener Meriah, Tanoh Gayo pada umumnya adalah jangkar Pertahanan Republik Indonesia.

"Oleh karena semangat nasionalisme yang  tinggi dari masyarakat, tahun ini kita melakukan beberapa kegiatan untuk menumbuhkan syiar itu, baik yang pra maupun yang pasca," kata Bupati Tgk. H. Sarkawi.

"Salah satu bentuk kecintaan masyarakat Bener Meriah kepada Republik Indonesia adalah dengan memaksimalkan perayaan Hari Ulang Tahun RI ke-74 Tahun 2019. Di antaranya yang kita lakukan adalah hari ini (Kamis, 15/8/2019-red) karnaval yang diikuti oleh ribuan masyarakat dari semua sekolah di Kabupaten Bener Meriah," ungkap Bupati.

"Untuk tanggal 17 Agustus 2019, yang akan datang  kita akan melaksanakan suatu kegiatan yang cukup menantang sekaligus memacu arenalin, yaitu kita akan menerjunkan pasukan paralayang yang akan membawa Bendera Merah Putih dari puncak Bukit Merah Putih ini. Puncak Bukit Merah putih ini adalah simbol kecintaan masyarakat Bener Meriah kepada Republik Indonesia," lanjut Bupati.

"Bukit ini juga akan dijadikan satu icon salah satu destinasi wisata di Bener Meriah. Akan kita maksimalkan nanti pada 2020 dan 2021 yang juga merupakan simbol pembangunan  daerah," pungkas Bupati. (ikas/fa)

Keyword:


Editor :
Pondek

riset-JSI
Komentar Anda