Nova Sayangkan Pemuda Aceh Masih Banyak Main Game PUBG Meski Sudah Diharamkan
Font: Ukuran: - +
Foto: Gubernur Aceh, Nova Iriansyah, MT, memberikan sambutan sekaligus membuka secara resmi Mubes Ulama Besar Aceh dengan tema "Melalui Musyawarah Besar Ulama Kita Perkuat Komitmen Pelaksanaan Syariah Islam Menuju Aceh Bermartabat" di Aula Sekretariat MPU Aceh, Senin (7/3/2022) malam.
DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Gubernur Aceh Nova Iriansyah menyayangkan generasi muda Aceh masih banyak yang terlibat permainan game PUBG meski fatwa ulama sudah mengharamkan permainan itu.
Hal tersebut disampaikan Nova Iriansyah saat membuka secara resmi Musyawarah Besar Ulama Aceh Tahun 2022, di Aula Tgk H Abdullah Ujong Rimba, komplek Majelis Permusyawaratan Ulama (MPU) Aceh, Senin (7/3/2022) malam.
Dalam sambutannya itu, Gubernur Nova mengungkapkan bahwa demi melindungi masyarakat, dirinya acapkali meminta Fatwa dan Taushiyah MPU.
“Sebagai daerah asimetris, saya selalu meminta pendapat ulama terhadap sejumlah kebijakan yang akan diambil Pemerintah Aceh. Pada akhir 2018, saya sempat tidak mengizinkan vaksin rubela sebelum ada fatwa atau minimal Taushiyah MPU Aceh. Selain itu, kami juga sudah meminta MPU untuk menerbitkan fatwa haram terhadap PUBG,” ujar Nova.
Namun, Gubernur menyayangkan hingga hari ini masih banyak generasi muda Aceh memainkan PUBG di warkop-warkop. “Daya rusak permainan ini sangat berbahaya. Oleh karena itu, kami berharap hal ini turut menjadi perhatian MPU pada Mubes kali ini,” ucapnya.
“Jangan ragukan dukungan Pemerintah Aceh terhadap MPU. 100 persen, Pemerintah Aceh percaya dan bersama masyarakat akan selalu mendukung dan menaati Taushiyah dan Fatwa yang diterbitkan oleh MPU,” pungkas Gubernur.
Ketua MPU Aceh Tgk Faisal Ali, dalam sambutannya menyampaikan apresiasi kepada Gubernur Aceh atas kemitraan yang terjalin baik selama ini. “Apresiasi dan terima kasih kami sampaikan kepada Gubernur Aceh atas kemitraan yang dibangun selama kepengurusan MPU Aceh kali ini,” ujar ulama yang akrab disapa Lem Faisal ini.
Foto: Gubernur Aceh, Nova Iriansyah, MT, memberikan sambutan sekaligus membuka secara resmi Mubes Ulama Besar Aceh dengan tema "Melalui Musyawarah Besar Ulama Kita Perkuat Komitmen Pelaksanaan Syariah Islam Menuju Aceh Bermartabat" di Aula Sekretariat MPU Aceh, Senin (7/3/2022) malam.