Beranda / Berita / Aceh / Nasir Djamil dan Artist Studiosa Buat Lagu Jangan Leletdown

Nasir Djamil dan Artist Studiosa Buat Lagu Jangan Leletdown

Senin, 23 Agustus 2021 21:30 WIB

Font: Ukuran: - +

M. Nasir Djamil ft All Artist Studiosa - Jangan Leletdown. [Foto: Tangkapan Layar/studio official]


DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Para musisi Aceh yang berada dalam naungan Studiosa baru saja meluncurkan single fenomenal yang menghenyak penikmat musik tanah air. Lagu berjudul “Jangan Leletdown” dinyanyikan “nyeleneh” penuh kritikan, karena dalam setiap bait syair tersebut mengajak penguasa untuk bekerja selaras dengan apa yang diucapkan.

Tidak ada bencana atau anugerah diluar kehendaknya, demikian diantara bait-bait lirik karya Muhammad Nasir Djamil, Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR-RI) Komisi III. Lirik yang menunjukkan keprihatinan mendalam pada kondisi rakyat yang terpuruk secara ekonomi sebagai dampak dari penyebaran Covid-19 dan menceritakan keresahan mengenai penanganan covid-19 yang belum total.

Lagu Leletdown yang dirilis tepat dengan kemerdekaan Republik Indonesia ke-76, 17 Agustus 2021. Nasir Djamil terlibat dalam setiap sesi take vocal dan pengambilan video clip bersama artis-artis beken studiosa yaitu, Nazar Shah Alam, Maimunzir, Zee, Ulva, Piza, tak ketinggalan Irham Chalid.

“Jadi lagu jangan leletdown ini berangkat dari kesedihan dan keprihatinan, mengenai nasib manusia, bukan hanya di Indonesia, tapi seluruh dunia,” kata Politisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) itu.

Sementara itu, Maimunzir atau yang akrab disapa Bang Gaes, mengatakan, lagu tersebut merupakan upaya yang dilakukannya untuk memotivasi masyarakat agar secara bersama-sama melawan Covid-19.

“Ini upaya sederhana yang bisa kami lakukan untuk memotivasi masyarakat agar secara bersama-sama melawan wabah Covid-19 ini,” ujar Bang Gaes kepada Nukilan.id, Senin (23/8/2021).

Menurutnya, melindungi diri dan menyelamatkan keluarga merupakan hal yang sangat penting dilakukan.

“Semoga kolaborasi positif ini akan melahirkan banyak negatifnya (Covid-19) nantinya,” harap Bang Gaes.

Dikalangan musik Aceh, nama Maimunzir atau yang akrab disapa Bang Gaes sudah tidak asing lagi. Dia adalah penyanyi kelahiran Banda Aceh dan tinggal di Aceh Timur tepatnya di Meunasah Hagu, Kecamatan Nurussalam.

Ia merupakan penyanyi dengan kritik satir, seperti lagu “Poh Bandet, Hak Reman, Teng Paneng, dan di antara judul lagu yang penuh kritik tersebut sudah ditonton rata-rata 40 ribuan viewer dalam kurun waktu 5 bulan terakhir lewat akun Youtube @Maimunzir. Dan itu merupakan sebuah pencapaian yang baik. Sehingga Nasir Djamil memiliki peluang yang bagus dalam meneruskan pesannya kepada publik.

Selain itu, dalam kesempatan yang sama, Nazar Shah Alam yang merupakan produser Studiosa juga ikut menuaikan perasaan yang dialami masyarakat saat ini.

“Proses awalnya kita bertemu dengan bang Nasir Djamil, kemudian diskusi untuk menyiapkan lagu ini yang cukup mewakili perasaan masyarakat Indonesia saat ini, Lagu ini akan luar biasa, dan indonesia akan semakin baik kedepan,” pungkas Nazar. [Nukilan]

Berikut Link M. Nasir Djamil ft All Artist Studiosa - Jangan Leletdown : ">https://www.youtube.com/watch?v=p3Cbs0Ypwzo.

Keyword:


Editor :
Alfatur

riset-JSI
Komentar Anda