Beranda / Berita / Aceh / MTQ XXXIV Ditutup, Aceh Besar Juara Umum

MTQ XXXIV Ditutup, Aceh Besar Juara Umum

Sabtu, 28 September 2019 06:21 WIB

Font: Ukuran: - +

Foto: Diskominsa Aceh

DIALEKSIS.COM | Sigli - Kabupaten Aceh Besar berhasil meraih juara umum Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-XXXIV dengan perolehan nilai 76. Keberhasilan itu diumumkan oleh Panitia Penetapan Juara Umum dan Sepuluh Besar di Pidie Convention Center, Gampong Lampeudeu Baroh Pidie, Jumat (27/9/2019) malam.

Juara kedua didapat oleh Kabupaten Aceh Timur dengan perolehan nilai 60, peringkat ketiga diraih oleh Kabupaten Aceh Utara dengan nilai 43. Juara keempat diraih oleh tuan rumah Kabupaten Pidie dengan perolehan nilai 38 dan juara kelima diraih oleh Kota Banda Aceh dengan perolehan nilai 32.

Sementara juara keenam diraih oleh Kabupaten Nagan Raya dengan perolehan nilai 25, juara ketujuh dirai oleh Kota Lhokseumawe dengan perolehan nilai 22, juara kedelapan diraih oleh Kabupaten Aceh Jaya dengan perolehan nilai 19, juara kesembilan diraih oleh Kabupaten Aceh Tengah dengan perolehan nilia 16 dan juara kesepuluh diraih oleh Kota Subulussalam dengan perolehan nilai 16.

Setda Aceh Taqwallah saat menutup MTQ tersebut mengajak masyarakat untuk selalu berinteraksi dengan kitab suci Alquran dimanapun dan kapanpun waktunya.

"Alquran sebagai petunjuk dan terpelihara terus terjaga eksitensinya, apabila kita mau membaca, menghafal, memahami, menulis, mengamalkan dan menyampaikannya seluruh isinya maka akan menjadi hakikat yang bermakna dalam kehidupan berintegrasi sebagaimana di ajarkan Rasulullah," sebutnya.

Menurutnya, event MTQ ini menjadi sarana yang sangat efektif bagi umat islam untuk berinteraksi dengan Al Quran. "Ini terlihat jelas dari para peserta yang membaca dengan seni dan suara yang merdu maka bentuk berinteraksi ini perlu dikembangkan dari generasi ke generasi penerus," jelasnya.

Layaknya sebuah kompetisi, maka setelah melalui proses yang panjang tentunya akan melahirkan hasilnya baik yang baik atau sebaliknya.

"Oleh karena itu bagi juara agar cepat berpuas diri dan terus mengasah untuk lebih baik lagi, karena akan banyak lagi tantangan didepan terlebih dalam menghadapi MTQ tingkat nasional tahun 2020 mendatang," harapnya.

Taqwallah menyerukan agar even MTQ ini menjadi ajang refleksi, evaluasi dan meningkatkan kemampuan beriteraksi dengan Alquran dari waktu ke waktu.

Wakil Bupati Pidie Fadhlullah dalam sambutannya mengatakan, pelaksanaan MTQ di Kabupaten Pidie merupakan awal kepercayaan Pemerintah Aceh kepada Kabupaten Pidie sebagai tuan rumah.

"Kami siap melaksanakan kegiatan besar lainnya baik tingkat nasional maupun internasional dengan komitmen dan penuh tanggungjawab sebaik mungkin," sebutnya.

Fadhlullah juga mengucapkan terimakasih kepada Pemerintah Aceh karena tahun 2022 mendatang kembali dipercayakan Kabupaten Pidie menjadi tuan rumah pada ajang Pekan Olahraga Aceh. (dka)


Keyword:


Editor :
Indri

riset-JSI
Komentar Anda