MoU dengan UMT, FKIP USK Perkuat Jejaring Kerja Sama Internasional
Font: Ukuran: - +
Penandatanganan MoU dan MoA antara FKIP USK dengan UMT serta kuliah tamu dari UMT, Selasa (3/10/2023) di Auditorium lantai 3 gedung FKIP USK yang dihadiri oleh para wakil dekan FKIP USK, para ketua jurusan, beberapa koordinator program studi, dan seratusan mahasiswa perwakilan masing-masing jurusan. [Foto: dok. FKIP USK]
DIALEKSIS.COM | Aceh - Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Syiah Kuala (FKIP USK) kembali melakukan penandatanganan kerja sama (MoU) dengan perguruan tinggi luar negeri, Selasa (3/10/2023). MoU kali ini dilakukan dengan Universiti Malaysia Terengganu (UMT).
Penandatanganan kerja sama tersebut dilakukan di Auditorium lantai 3 gedung FKIP USK yang diikuti dengan kuliah tamu internasional oleh narasumber dari UMT.
Dekan FKIP USK, Dr. Drs. Syamsulrizal, M.Kes., mengatakan FKIP USK akan terus menambah, memperluas, dan memperkuat jejaring kerja sama internasional sesuai dengan visi dan misi FKIP USK.
“Kita sudah menandatangani kerja sama internasional dengan beberapa perguruan tinggi di Asia. Khusus dari Malaysia, kita sudah ada MoU dengan Universiti Sains Malaysia (USM) dan Universiti Malaysia (UM). Hari ini kita MoU lagi dengan UMT. FKIP USK akan terus memperluas jejaring kerja sama dengan berbagai perguruan tinggi di dunia. Ini komitmen kita untuk menjadi fakultas yang terkemuka,” ujarnya.
Menurut Syamsulrizal, memperluas jejaring kerja sama internasional merupakan visi FKIP USK untuk menjadi fakultas yang inovatif, mandiri, dan terkemuka dalam bidang Tridharma Perguruan Tinggi pada tingkat global.
Dalam sambutannya saat penandatanganan MoU dengan UMT, Syamsulrizal juga memotivasi mahasiswa yang hadir agar mendengar secara serius materi yang akan disampaikan oleh narasumber dari UMT.
“Kegiatan hari ini bukan hanya penandatanganan MoU dan MoA, tetapi juga kuliah tamu internasional. Saya berharap mahasiswa yang hadir dalam ruangan ini dapat mengikuti kuliah tamu dengan serius sehingga tahu mempersiapkan diri menjadi guru masa depan yang profesional dan berdedikasi bagi masyarakat,” pesan Syamsulrizal.
Panitia Pelaksana, Dr. Muhammad Aulia, mengatakan narasumber kuliah tamu internasional berjumlah dua orang, yakni Prof. Dr. Asyraf Haji Abd. Rahman, Dekan Pusat Pendidikan Asas dan Lanjutan UMT dan Assoc. Prof. Dr. Hjjh. Azza Jauhar Ahmad Tajuddin, Deputi Dekan Academics and Student Affairs UMT.
“Prof. Asyraf akan menyampaikan materi tentang Pusat Pendidikan Asas dan Lanjutan, sedangkan Assoc. Prof. Azza membawa materi tentang Pendidik sebagai Penggerak Perubahan,” ujarnya.
Hadir dalam kegiatan tersebut para wakil dekan FKIP USK, para ketua jurusan, beberapa koordinator program studi, dan seratusan mahasiswa perwakilan masing-masing jurusan di FKIP USK.[*]