Beranda / Berita / Aceh / Masyarakat Aceh Kian Sadar Pakai Masker

Masyarakat Aceh Kian Sadar Pakai Masker

Sabtu, 15 Mei 2021 19:00 WIB

Font: Ukuran: - +

Juru Bicara Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Pemerintah Aceh, Saifullah Abdulgani. [Foto: Ist.]


DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Masyarakat Aceh kian sadar pada Protokol Kesehatan (Protkes) untuk mencegah Coronavirus Disease 2019 atau Covid-19, tapi tingkat kepatuhannya beragam. Ada yang sudah sangat patuh, setengah patuh, dan tidak patuh sama sekali, termasuk tingkat kepatuhan memakai masker di tempat-tempat umum.  

Hal tersebut disampaikan Juru Bicara Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Pemerintah Aceh, Saifullah Abdulgani di Banda Aceh, Sabtu (15/5/2021), menjawab konfirmasi yang diminta Dialeksis.com terkait hasil survei dari University of Maryland bersama Facebook selama periode 10 Januari s/d 31 Maret 2021. 

Seperti diberitakan sebelumnya, survei itu memotret perilaku berisiko pada masa Pandemi Covid-19, seperti kepatuhan memakai masker. Ternyata, masyarakat Indonesia yang selalu memakai masker saat berada di tempat-tempat umum masih sekitar 86 persen. Posisi paling tinggi Provinsi Bali mencapai 92 persen, dan paling rendah Aceh, hanya 72 persen.  

Juru Bicara yang akrab disapa SAG itu tidak menampik hasil survei yang ikut dipublikasikan oleh Kementerian Kesehatan tersebut, tapi ia mengatakan perilaku masyarakat itu sangat dinamis dan tingkat kepatuhan masyarakat Aceh terhadap Protkes makin tinggi. 

“Kita bersama media massa terus mendorong perilaku masyarakat ke arah yang lebih baik melalui publikasi perkembangan kasus Covid-19 setiap hari. Kondisi saat ini sudah jauh lebih baik,” katanya. 

Ia menjelaskan, pada akhir tahun 2020, tingkat kepatuhan masyarakat Aceh memakai masker masih sekitar 49,10 persen. Sedangkan perilaku menjaga jarak dan menghindari kerumunan masih sekitar 40,95. Kondisi tersebut dipotret Tim Pemantau Perubahan Perilaku Satgas Covid-19 Nasional yang memantau perilaku masyarakat di tempat-tempat umum di Aceh. 

Sedangkan hasil monitoring tingkat kepatuhan Protkes di Aceh periode 3 Mei s/d 9 Mei 2021, Satgas Covid-19 Nasional melaporkan tingkat kepatuhan memakai masker sudah mencapai 81,83 persen. Sedangkan tingkat kepatuhan menjaga jarak dan menghindari kerumunan sudah mencapai 86,83 persen. 

Tingkat kepatuhan Protkes di Aceh tersebut tidak terpaut jauh dengan tingkat kepatuhan rata-rata nasional. Secara nasional, tingkat kepatuhan memakai masker sekitar 88,38 persen. Sedangkan tingkat kepatuhan menjaga jarak dan menghindari kerumunan sekitar 86,63 persen. 

“Masih ada deviasi memang antara kondisi Aceh dengan nasional, tapi secara statistik tampak tidak begitu signifikan,” tutur SAG. 

Menurut SAG, deviasi itu juga tampak pada hasil survei University of Maryland bersama Facebook dibandingkan dengan hasil monitoring perilaku masyarakat Indonesia oleh Satgas Covid-19 Nasional, tapi tidak perlu dibenturkan. Perbedaan itu tampaknya juga tidak bermakna secara statistik. 

“Lebih produktif bila kedua hasil survei itu kita jadikan alat navigasi dalam mendorong kebiasaan baru (new normal) di tengah pandemi Covid-19 saat ini,” tutup SAG. []

Keyword:


Editor :
Indri

riset-JSI
Komentar Anda