Beranda / Berita / Aceh / Mahasiswa Fisip UTU Kuliah Lapangan Ke Kantor KIP Aceh Barat

Mahasiswa Fisip UTU Kuliah Lapangan Ke Kantor KIP Aceh Barat

Kamis, 21 Maret 2019 23:03 WIB

Font: Ukuran: - +


DIALEKSIS.COM | Meulaboh - Sebanyak 27 Mahasiswa Program Studi (Prodi) Ilmu Komunikasi, Fakultas Sosial dan Ilmu Politik-Universitas Teuku Umar (Fisip-UTU) melakukan kuliah kunjungan lapangan ke Kantor Komisi Independen Pemilihan (KIP) Kabupaten Aceh Barat, Provinsi Aceh, 20 Maret 2019.


Mahasiswa semester II yang melakukan kuliah kunjungan lapangan itu, didampingi Dosen Pangasuh Mata Kuliah Pengantar Ilmu Politk, Jamal Mildat, M. Kom.I. Kedatangan mahasiswa kuliah lapangan ke Kantor KIP diterima oleh Ketua KIP Aceh Barat, Teuku Novian, SE bersama anggotanya, di Kantor KIP Aceh Barat, Jalan Swadaya, Meulaboh.


Menurut Jamal Mildat, kedatangan mahasiswa ke kantor komisi pemilihan umum itu, mendapat respon positif dari komisioner KIP. "Kami senang kedatangan mahasiswa ke kantor kami. Ini salah satu bentuk perhatian dan kepedulian insan kampus untuk suksesnya pemilu. Untuk itu, kami berharap mahasiswa UTU dapat berperan aktif dalam pasta demokrasi  yang akan berlangsung pada 17 April 2019 mendatang. Mari sama-sama kita ikut mensukseskan perta demokrasi, demi untuk kemajuan bangsa dan Negara kita," ujar Sabki Mustafa Habli, S. Sos, yang dikutip Jamal Mildat.      


Selama berada di Kantor KIP, mahasiswa melakukan diskusi, berdialog dan Tanya jawab dengan komisioner KIP seputar pemilihan umum. "Kami merasa bangga dapat bertemu dan berdiskusi dengan komisioner KIP selaku penyelenggaran pemilu di Aceh Barat ini. Banyak kami mendapatkan ilmu, terutama tentang ilmu politik dan cara berpolitik selama kami berdialog dan berdiskusi dengan bapak-bapak di Kantor KIP, sehingga makin terbuka wawasan kami mengenai pemilu", ujar beberapa mahasiswa yang ikut dalam kuliah lapangan tersebut.


Dalam kesempatan itu, Dosen Pengasuh Mata Kuliah Pengantar Ilmu Politik, Jamal Mildat juga menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi setinggi-tingginya kepada Ketua bersama anggota Komisi Independen Pemilihan (KIP) Aceh Barat, atas kesediaan menerima dan menyampaikan ilmu kepada mahasiswa Fisip UTU. "Semoga kedatangan mahasiswa Fisip UTU ke Kantor KIP Aceh Barat,  bermanfaat dan sangat bernilai bagi kami dan mahasiswa dalam perjuangan menuju Indonesia maju", ujar Jamal Mildat diakhir pertemuan. (Zakir/UTU)


 
Keyword:


Editor :
Pondek

riset-JSI
Komentar Anda