Beranda / Berita / Aceh / Laga Eksekutif, Bakri Siddiq: Momentum Pererat Sinergi Banda Aceh dan Aceh Besar

Laga Eksekutif, Bakri Siddiq: Momentum Pererat Sinergi Banda Aceh dan Aceh Besar

Rabu, 11 Januari 2023 22:30 WIB

Font: Ukuran: - +

Pj Wali Kota Banda Aceh Bakri Siddiq jadi Kapten Pemko Banda Aceh FC dalam laga eksekutif melawan Pemkab Aceh Besar, Rabu (11/1/2023). [Foto: Diskominfotik Banda Aceh]


DIALEKSIS.COM | Aceh - Laga eksekutif paling bergengsi, Pemko Banda Aceh FC bertanding melawan Pemkab Aceh Besar di lapangan Jantho Sport Center (JSC) Kabupaten Aceh Besar, Rabu (11/01/2023).

Pada laga eksekutif ini, Pj Wali Kota Banda Aceh Bakri Siddiq menjadi Kapten Pemko Banda Aceh FC tampil impresif saat melawan Pemkab Aceh Besar.

Saat babak pertama, pertandingan di JSC Aceh Besar berlangsung seru dan meriah, bagaimana tidak, skuat senior Pemko Banda Aceh cukup piawai dalam mengutak atik pertahan lawan.

Pada saat menit awal babak pertama di stadion JSC, Pemko Banda Aceh FC berhasil memimpin skor 1-0 melalui gol Kadispar Said Fauzan.

Setelah babak pertama selesai, Pemko Banda Aceh FC masih tetap memimpin dengan skor 1-0, kemudian peluit ditiup menandai dimulainya babak kedua.

Namun pada babak kedua, Pemkab Aceh Besar FC membalikkan keadaan dengan skor 2-1 hingga sampai peluit akhir dibunyikan oleh sang pengadil lapangan.

Dalam hal ini, Pj Wali Kota Banda Aceh Bakri Siddiq menuturkan kegiatan ini menjadi momentum untuk mempererat sinergi antara Pemko Banda Aceh dengan Pemkab Aceh Besar demi mewujudkan visi bersama.

“Pertandingan sepakbola ini bukan sekedar laga biasa tetapi melalui olahraga ini kita bisa menjalin tali persaudaraan dan terjalin silaturahmi antara Pemko Banda Aceh dan Pemkab Aceh Besar,” pungkas Bakri Siddiq. [DBA]

Keyword:


Editor :
Indri

riset-JSI
Komentar Anda