kip lhok
Beranda / Berita / Aceh / Korem 012/TU Gelar Upacara Peringatah Hari Pahlawan

Korem 012/TU Gelar Upacara Peringatah Hari Pahlawan

Minggu, 11 November 2018 02:20 WIB

Font: Ukuran: - +


DIALEKSIS.COM | Meulaboh - Komando Resor Militer 012/Teuku Umar menggelar Upacara Peringati Hari Pahlawan bertempat di Lapangan Upacara Makorem 012/TU. Sabtu (10/11).

Perlu diketahui Upacara peringatan Hari Pahlawan kali ini mengusung Tema "Semangat Pahlawan Di Dadaku" yang mengandung makna sesuai fitrahnya dalam diri setiap insan tertanam nilai kepahlawanan, oleh karena itu siapapun dapat menjadi pahlawan, dapat mengabdikan diri demi Indonesia.

Pagi ini tepat jam 08.00 WIB sekitar 150 Personil TNI dan PNS Korem 012/TU melaksanakan upacara peringatan Hari Pahlawan ke 73, selanjutnya bertindak sebagai Inspektur Upacara Kepala Staf Korem (Kasrem) 012/TU Letnan Kolonel Inf Yudiono, S.Ag., M.M.

Pada Kesempatan tersebut Kasrem 012/TU selaku Inspektur Upacara membacakan amanat Menteri Sosial RI menyampaikan setiap tahunnya pada tanggal 10 November Bangsa Indonesia memperingati Hari Pahlawan untuk mengenang peristiwa pertempuran di Surabaya pada 73 tahun silam yang merupakan perang fisik pertama setelah Bangsa Indonesia menyatakan Kemerdekaannya.

"Peringatan hari Pahlawan menjadi momentum untuk melakukan instropeksi diri bahwa setiap perjuangan pasti ada hasilnya, oleh karena itu peringatan Hari Pahlawan harus melahirkan Ide dan gagasan untuk menumbuhkan jiwa Patriotisme, Disiplin dan Pantang menyerah".

"Negeri ini membutuhkan pemuda yang kokoh, percaya diri dan peka terhadap permasalahan sosial untuk mampu berkolaborasi untuk kemajuan Bangsa Indonesia sehingga dapat bersanding dengan Negara Lain". Pungkas Kasrem 12/TU.

Keyword:


Editor :
Redaksi

riset-JSI
Komentar Anda