kip lhok
Beranda / Berita / Aceh / Ketua PERSI Aceh: Pembangunan RS Vertikal Sangat Dibutuhkan Aceh

Ketua PERSI Aceh: Pembangunan RS Vertikal Sangat Dibutuhkan Aceh

Rabu, 27 November 2024 08:00 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Arn

Ketua Perhimpunan Rumah Sakit Seluruh Indonesia (PERSI) Aceh, Dr dr Azharuddin SpOT, K-Spine FICS. Foto: Ist


DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Wacana yang digulirkan Ketua IDI Aceh dr. Safrizal Rahman, SP.OT terkait pembangunan Rumah Sakit (RS) vertikal di Aceh, dinilai sangat krusial menurut Ketua Perhimpunan Rumah Sakit Seluruh Indonesia (PERSI) Aceh, Dr dr Azharuddin SpOT, K-Spine FICS. Dia menegaskan konsep RS vertikal merupakan solusi strategis untuk mengatasi keterbatasan pendanaan infrastruktur kesehatan di daerah.

"RS vertikal dengan seluruh kewenangan di pemerintah pusat sangat dibutuhkan Aceh," tegas Azharuddin kepada Dialeksis saat dihubungi, Rabu (27/11).

Menurutnya, model pendanaan dan pengelolaan rumah sakit melalui pemerintah pusat akan lebih efektif. Selama ini, pemerintah daerah mengalami kendala serius dalam mengalokasikan anggaran pembangunan dan pengembangan rumah sakit melalui Anggaran Pendapatan dan Belanja Aceh (APBA).

Azharuddin mengambil contoh konkret rencana pembangunan RS Regional Meulaboh. Proyek ini membutuhkan dana sekitar Rp 500 miliar, sementara alokasi tahunan provinsi hanya berkisar 15-20 miliar.

"Dengan pola pendanaan saat ini, tak mungkin RS segera terwujud. Pembangunan akan memakan waktu puluhan tahun," paparnya.

RS vertikal, menurut Azharuddin, memiliki potensi besar melayani lebih dari satu juta masyarakat di wilayah pantai barat selatan Aceh. Nantinya, masyarakat tidak perlu lagi merujuk pasien ke RSUDZA.

"Kita membutuhkan political will dan economic will dari pemerintah pusat. Dukungan nyata, bukan sekadar wacana," tegasnya.

Dia berharap melalui skema RS vertikal, pembangunan infrastruktur kesehatan di Aceh dapat dipercepat dan masyarakat memperoleh akses pelayanan kesehatan yang lebih baik.

Keyword:


Editor :
Redaksi

riset-JSI
Komentar Anda