kip lhok
Beranda / Berita / Aceh / Kedalaman Kolam Labuh PPS Kutaraja Lampulo Sudah Sesuai Kapasitas Kapal

Kedalaman Kolam Labuh PPS Kutaraja Lampulo Sudah Sesuai Kapasitas Kapal

Kamis, 07 Februari 2019 17:45 WIB

Font: Ukuran: - +

Kepala UPTD Kutaraja Lampulo, Nurmahdi

DIALEKSIS.COM | Badan Aceh - Dinas Kelautan dan Perikanan Aceh sudah mengupayakan membuat alur yang sudah sesuai dengan kapasitas dan bobot kapal, agar kapal yang keluar dan masuk tidak kandas lagi. Alur yang dimaksud merupakan luasan lahan seluas 10 Ha yang dapat mengakomodir keluar masuk kapal 60 GT kebawah.

Hal tersebut di sampaikan Kepala Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) Pelabuhan Perikanan Samudera (PPS) Kutaraja, Banda Aceh, Nurmahdi kepada Dialeksis.com, Kamis (7/2).

"namun kapal di atas 60 GT pun bisa keluar masuk ke dalam kolam labuh tersebut, asal kontruksi kapal tersebut bukan tipe V Buttom, kecuali memiliki draft lebih kecil dari 3 meter"ungkap Nurmahdi.

Dirinya menambahkan, sudah membaca berita keluhan nelayan terkait dangkalnya kedalaman kolam labuh, yang dimuat di salah satu satu media nasional. Nurmahdi mengklarifikasi tidak sepenuhnya informasi tersebut benar.

"kalau kedangkalan yang dimaksud pada mulut muara krueng (sungai-red) Aceh benar, bukan pada pelabuhan PPS ini"jelas Nurmahdi.

Terkait dengan fasilitas lain, seperti lampu yang dikeluhkan oleh nelayan, hal ini dibenarkan oleh Nurmahdi. Pihaknya mengaku bahwa lampu sering bermasalah.

"tahun ini akan kita bereskan"tegas Nurmahdi yang turut didampingi beberapa staf saat di jumpai Dialeksis.com

Pihaknya juga berharap kepada nelayan yang menggunakan fasilitas pelabuhan agar dapat turut menjaga memelihara fasilitas yang ada.


Keyword:


Editor :
Im Dalisah

riset-JSI
Komentar Anda