kip lhok
Beranda / Berita / Aceh / Kakanwil Kemenag Aceh Ucapkan Selamat Kepada Faisal Ali Hasyim Jabat Irjen Kemenag RI

Kakanwil Kemenag Aceh Ucapkan Selamat Kepada Faisal Ali Hasyim Jabat Irjen Kemenag RI

Jum`at, 16 September 2022 15:30 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Nora

Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh, Dr H Iqbal SAg MAg. [Foto: ist]

DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Kepala Kanwil Kementerian Agama Provinsi Aceh, Dr H Iqbal SAg MAg menyampaikan apresiasi dan selamat atas dilantiknya putra asli Aceh Dr Faisal Ali Hasyim SE MSi CA CSEP sebagai Inspektur Jenderal (Irjen) Kementerian Agama (Kemenag) RI.  

Faisal Ali Hasyim dilantik oleh Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas di aula HM Rasyidi Tamren Jakarta, Jumat (16/9/2022).

Untuk diketahui, Faisal merupakan pria kelahiran Pidie yang sudah lama berkarier di pusat dan orang Aceh pertama yang dipercayakan sebagai Irjen Kemenag RI.

Iqbal mengatakan, kepercayaan yang diberikan kepada putra Aceh pada posisi Irjen Kemenag RI menjadi kebanggaan keluarga besar kemenag aceh dan kebanggaan semua masyarakat Aceh.

Faisal terpilih dan masuk tiga besar calon Irjen setelah melewati seleksi yang ketat beberapa waktu yang lalu. 

Hal itu, kata dia, menunjukkan bahwa Putra Aceh juga mampu dan cakap dalam mengisi ruang jabatan eselon I di kementerian agama. 

"Kita doakan semoga amanah yang diberikan kepada bapak Faisal sebagai Irjen dapat dijalankan dengan baik dan sukses serta memberikan konstribusi nyata dalam membangun dan mengawal lembaga Kementerian Agama," ucap Iqbal.

Menurut Iqbal, penempatan Dr Faisal sebagai Irjen Kemenag merupakan pilihan yang tepat, dikarenakan yang bersangkutan memiliki kapasitas dan juga memiliki kemampuan dalam melaksanakan fungsi pengawasan dan fungsi pengelolaan keagamaan dengan baik di negeri ini.(Nor)


Keyword:


Editor :
Akhyar

riset-JSI
Komentar Anda