Kadis Diskominfo Aceh Bagikan Tips Mewujudkan Media Siber Agar Mandiri
Font: Ukuran: - +
Reporter : Fajri Bugak
DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Kepala Dinas Komunikasi, Informasi dan Persandian (Kominfosa) Aceh, Marwan Nusuf, B,HSc.MA membagikan sejumlah tips dalam mengelola media Siber agar media tersebut mampu hidup secara mandiri.
Hal tersebut disampaikan Marwan Nusuf pada acara seminar Nasional pada Konferwil AMSI Aceh ke 2 yang berlangsung di Hotel Mannhein Hotel Banda Aceh, Minggu(8/10/2023).
Seminar dipadu moderator Saifullah Abdulgani berlangsung dalam suasana menarik. Dimana sejumlah pimpinan media yang hadir ikut melontarkan sejumlah pertayaan dalam Seminar tersebut sehingga suasana terasa hidup.
Kata Marwan Nusuf untuk mencapai kemandirian media siber harus dibangun berdasarkan Kemandirian dengan cara berbasis pada kepemilikan dan pengelolaan organisasi yang independen dan tidak bergantung pada pemilik modal atau kepentingan politik tertentu.
"Selain itu harus Modern, Menggunakan teknologi digital dan memanfaatkan akses internet sebagai sarana distribusi dan interaksi dengan penggunan,"jelas Kadis Kominfo Aceh ini.
Yang terakhir yaitu Inovative yaitu dengan mendorong perubahan konsep dan praktik bisnis media menuju pengembangan produk konten berdasarkan data analytics dan pemenuhan kebutuhan audiens secara terukur.
Selain itu kata Marwan manfaat ekosistem media siber mandiri yaitu Fleksibilitas keunggulan kompetitif dan kemandirian finasial.