Beranda / Berita / Aceh / "Jejak Setapak di Tanah Rencong" Diluncurkan di Jakarta

"Jejak Setapak di Tanah Rencong" Diluncurkan di Jakarta

Senin, 26 Februari 2018 22:16 WIB

Font: Ukuran: - +


Dialeksis.com, Jakarta- Literatur Sejarah Aceh kali ini akan bertambah dengan karya fenomenal dari siti rahmah, Penulis Buku JEJAK SETAPAK DI TANAH RENCONG. Peluncuran buku ini diagendakan diadakan besok  Rabu (28/2/2018) di  The Atjeh Connection- Sarinah pukul 16.00 hingga 18.00 WIB.

Menurut Aida Maslamah Ahmad-CEO Maslamah Publishing Kehadiran Jejak Setapak di Tanah Rencong yang ditulis oleh Siti Rahmah ini bisa dipastikan telah menambah kaya dunia literasi Indonesia, sekaligus menjadi bahan bacaan bermutu bagi penikmat sejarah Aceh dan Indonesia. "Ada kebanggaan dari kami, karena telah menerbitkan buku berkualitas dan bernas. Karena generasi kita sangat perlu disuguhi bacaan-bacaan yang mendidik dan menyenangkan untuk dibaca, Jejak Setapak di Tanah Rencong salah satu pilihannya" ujar Aida.

Buku setebal 273 halaman ini, berisikan tentang kumpulan tulisan yang pernah dipublikasi di media massa, cetak maupun online. Namun ada pula beberapa tulisan yang ditulis belakangan dan belum pernah dipublikasikan. Dalam lembaran kisah yang terangkum, terekam perjalanan Siti Rahmah bertemu dengan para mantan kombatan Gerakan Aceh Merdeka (GAM), para tokoh GAM, pejabat Tentara Nasional Indonesia (TNI), tokoh Aceh di Jakarta hingga masyarakat setelah perjanjian perdamaian di Aceh.

Agenda Peluncuran buku yang terbuka untuk umum ini  ini akan dihadiri oleh beberapa tokoh penting baik dalam masa konflik Aceh, maupun masa perdamaian dan menjadi nara sumber dalam buku ini  seperti Bapak (Purn) Letnan Jenderal Bambang Darmono; Gubernur Aceh periode tahun 2000-2004, Bapak DR. Abdullah Puteh; Bapak DR. Said Azis tokoh Aceh di Jakarta, Kolonel Inf Heriyadi M.Si yang pernah bertugas selama 7 tahun di Aceh. Juga akan hadir Irine Hiraswari Gayatri, M.A sebagai Peneliti masalah konflik dari LIPI. (rel)





 


Keyword:


Editor :
Sammy

riset-JSI
Komentar Anda