Beranda / Berita / Aceh / Jalan Bireun - Bener Meriah Kembali Longsor

Jalan Bireun - Bener Meriah Kembali Longsor

Rabu, 03 November 2021 12:00 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Baga

[Foto: IST]

DIALEKSIS.COM| Redelong - Negeri dalam pelukan gunung, Aceh Tengah dan Bener Meriah merupakan kawasan yang rawan longsor. Kali ini longsor kembali terjadi di Bener Meriah, tepatnya di kawasan tikungan Enang-Enang, Desa Alur Cincin, Kecamatan Pintu Rime Gayo.

Ruas jalan Bireun- Bener Meriah ini ditutupi pohon tumbang dan longsor tanah, disebabkan pada Selasa (02/11/2021) sore hingga malam diguyur hujan lebat disertai angin. Derasnya hujan dan kerasnya angina membuat aksebilitas ke negeri penghasil kopi ini terganggu. 

Menurut Danramil 04/PRG Kapten Czi Aep Mukhran Halid, dalam keteranganya kepada Dialeksis.com, Rabu (3/11/2021) walau amukan alam itu terjadinya longsor dan pohon tumbang ke jalan, tidak ada korban jiwa.

Menurutnya, berdasarkan laporan anggota Babinsa TNI di lapangan, diperkirakan bencana tersebut terjadi sekitar pukul 22.10 Wib malam kemarin. Angin kencang disertai hujan deras selama 5 jam mengguyur di kawasan Kecamatan Pintu Rime Gayo.

Untuk membantu kelancaran arus lalulintas, pihak TNI membantu petugas yang ada di lapangan demi cepatnya lancar kembali ruas jalan yang menghubungkan Aceh Tengah dan Bener Meriah dengan Bireun.

Kerja keras semua pihak dalam menangani longsor ini, arus lalulintas Bener Meriah- Bireun sudah kembali normal. Namun pengguna jalan diminta untuk berhati-hati, karena sejumlah titik di ruas jalan ini rawan longsor.

Sebelumnya, dikawasan Umah Besi, Kecamatan Pintu Rime Gayo, Bener Meriah juga terjadi longsor, amblasnya turap penahan jalan. Kondisi negeri dingin itu yang masih dibaluti kabut dan disertai hujan, negeri ini masih rawan dengan musibah longsor. (baga)


Keyword:


Editor :
Redaksi

riset-JSI
Komentar Anda