Beranda / Berita / Aceh / Instruksi Fadhlullah, Partai Gerindra Bireuen Harus Berkerja Maksimal

Instruksi Fadhlullah, Partai Gerindra Bireuen Harus Berkerja Maksimal

Selasa, 30 Mei 2023 13:30 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Fajri Bugak

Anggota DPR RI Komisi I saat ditemui Dialeksis.com di Warkop Cek Baka Matang Glp Dua usai makan siang, Selasa (30/5/2023). [Foto: Fajri Bugak]


DIALEKSIS.COM | Bireuen - Ketua DPD Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Aceh Fadhlullah SE menitip pesan kepada seluruh anggota Partai Gerindra Bireuen untuk dapat kerja secara maksimal pada Pemilu 2024 mendatang.

Fadhlullah menegaskan target Gerindra Aceh untuk Bireuen pada Pemilu mendatang, Bireuen minimal harus mendapatkan Wakil Ketua DPRK.

"Tentu target kita harus maksimal, saya juga optimis. Apalagi ada mantan Bupati Bireuen yang sudah bergabung ke Partai Gerindra. Saya yakin untuk Bireuen Gerindra mendapatkan yang terbaik," kata anggota DPR RI Komisi I saat ditemui Dialeksis.com di Warkop Cek Baka Matang Glp Dua usai makan siang, Selasa (30/5/2023).

Begitu juga dalam hal pemenangan Prabowo Subianto sebagai Presiden 2024, kata anggota DPR RI yang terpilih dua periode ini, juga menegaskan Gerindra Aceh sudah melakukan berbagai koordinasi dengan berbagai pihak untuk memenangkan Prabowo. 

"Sudah kita lakukan koordinasi dengan berbagai kalangan. Alhamdulillah sambutannya sangat positif,"kata Dek Fad didampingi Sektaris Gerindra Aceh

Iskandar H.Muhammad dan Bendahara Gerindra Bireuen Faisal Hasballah. 

Keyword:


Editor :
Zulkarnaini

riset-JSI
Komentar Anda